TRIBUNNEWS.COM - 7 pemain Timnas Inggris akan berpotensi dicoret oleh Gareth Southgate untuk berlaga di Euro 2024.
Southgate akan memangkas menjadi 26 pemain yang awalnya terdiri dari 33 pemain.
Menariknya, dari 33 pemain yang dipanggil itu tak ada pemain lawas seperti Jordan Henderson, Reece James dan Marcus Rashford.
Namun, Southgate memanggil nama baru seperti duo Liverpool Jarell Quansah dan Curtis Jones dan pemain Crystal Palace Adam Wharton.
Sebelum berlaga di Euro 2024, Inggris akan melakoni laga ujicoba melawan Bosnia Herzegovina (4/6) dan Islandia (8/6).
Perihal skuad final di Euro 2024 nanti, Gareth Southgate akan mengumumkan setelah melawan Islandia.
Meski demikian, berikut prediksi 7 pemain yang akan dicoret oleh Southgate dari Timnas Inggris.
7 Pemain yang Berpotensi Dicoret
(Via Sportbible)
1. Jarrad Branthwaite (Everton)
Jarrad Branthwaite mendapat panggilan ke Timnas Inggris pada bulan Maret sebagai kado atas performa apiknya bersama Everton.
Namun, pemain berusia 21 tahun itu tidak bermain satu menit pun dalam pertandingan persahabatan melawan Brasil dan Belgia.
Meski begitu, Jarrad Branthwaite terus melanjutkan performa bagusnya termasuk saat mempermalukan Liverpool.
Baca juga: Tantangan Southgate untuk Rashford setelah Dicoret dari Timnas Inggris: Menangkan Piala FA
Kala itu, Jarrad Branthwaite yang tampil penuh mengawal Everton berhasil mencetak satu gol dalam kemenangan 2-0 atas Liverpool (24/4/2024).
Meski demikian, ia mungkin menjadi salah satu dari delapan bek tengah yang akan dicoret.