News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Malut United Resmi Ikat Manahati Lestusen dengan Kontrak 2 Tahun, Susun Skuad Liga 1

Penulis: Alfarizy Ajie Fadhillah
Editor: Muhammad Barir
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Malut United FC kembali mendatangkan pemain anyar untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2024/25. Klub berjuluk Laskar Kie Raha itu resmi mendatangkan pemain asal Maluku, Manahati Lestusen.

Pada musim lalu, Manahati tampil sebanyak 20 pertandingan untuk Laskar Padjajaran - julukan Persikabo 1973 dan menciptakan dua gol.

Bersamaan dengan perjalanan kariernya di level klub, Manahati beberapa kali dipanggil untuk membela tim nasional.

Dia menjadi salah satu aktor penting yang membawa skuad Garuda menembus final Piala AFF 2016.

Pengalaman Manahati Lestusen di level klub dan tim nasional diharapkan dapat memberikan kontribusi maksimal untuk Malut United.

COO Malut United, Willem D. Nanlohy, mengatakan jika tim pelatih serta manajemen terus berupaya membangun kekuatan agar klub kebanggaan masyarakat Maluku Utara dan Maluku itu bisa berbicara banyak di pentas Liga 1.

"Semua pemain rekrutan adalah pilihan pelatih sesuai strategi yang dipersiapkan. Kami percaya mereka yang baru datang akan membantu membangun kerja sama untuk kebaikan tim," ujar COO Malut United, Willem D. Nanlohy.

Sebelum mengumumkan kedatangan Manahati, manajemen Malut United lebih dulu memperkenalkan kiper asal Aceh, Muhammad Fahri, sebagai rekrutan anyar Laskar Kie Raha.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini