TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia memiliki satu keuntungan jelang duel melawan Filipina di laga pamungkas Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Adapun keuntungan tersebut yakni rekor apik Shin Tae-yong saat melawan Filipina.
Catatan ciamik Shin Tae-yong tersebut diharapkan mampu membantu Timnas Indonesia mengalahkan Filipina.
Adapun jadwal Timnas Indonesia vs Filipina bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada Selasa (11/6/2024) pukul 19.30 WIB.
Pertandingan tersebut merupakan laga hidup mati bagi Timnas Indonesia untuk dapat lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Tim asuhan Shin Tae-yong itu wajib mengalahkan Filipina, demi mengunci tiket ke putaran ketiga.
Saat ini Timnas Indonesia berada di peringkat kedua Grup F dengan memiliki tujuh poin.
Skuad Garuda hanya berselisih satu poin dengan Vietnam yang berada di bawahnya.
Sedangkan Filipina, berada di dasar klasemen Grup F dan dipastikan tidak lolos ke putaran ketiga karena hanya mampu meraih satu poin dari lima pertandingan.
Kini jelang menghadapi Filipina, Timnas Indonesia memiliki satu keuntungan, yakni rekor Shin Tae-yong saat menghadapi The Azkals.
Baca juga: 5 Pemain Keturunan Baru Filipina Bisa Bikin Repot Timnas Indonesia, Rizky Ridho Cs Wajib Waspada
Tercatat, Shin Tae-yong belum pernah kalah saat melawan Filipina.
Selama menangani Timnas Indonesia, Shin Tae-yong telah dua kali bertemu Filipina.
Hasilnya, pelatih asal Korea Selatan itu mampu membawa Garuda sekali meraih kemenangan dan sekali imbang.
Pada pertemuan pertama, Shin Tae-yong menang 2-1 atas Filipina di Piala AFF 2022 di Rizal Memorial Stadium.