News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Euro 2024

Gawang Donnarumma Jadi Saksi Gol Tercepat dalam Sejarah Euro, Timnas Italia Kebobolan 23 Detik

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penjaga gawang Italia #01 Gianluigi Donnarumma merayakan peluit akhir pertandingan sepak bola kualifikasi Grup C UEFA EURO 2024 antara Ukraina dan Italia di Stadion BayArena di Leverkusen, Jerman barat pada 20 November 2023

TRIBUNNEWS.COM - Gawang Timnas Italia yang dikawal Gianluigi Donnarumma menjadi saksi bisu gol tercepat dalam sejarah Euro.

Berlangsung di Signal Iduna Park, pemain timnas Albania Nedim Bajrami berhasil mencetak gol kilat ke gawang Donnarumma dalam kurun waktu 23 detik pada Minggu (16/6/2024) dinihari WIB.

Gol tersebut tercipta dari sebuah kesalahan setelah pemain Italia Federico Dimarco saat melakukan lemparan ke dalam.

Menurut laporan SportingNews, gol itu memecahkan rekor sebelumnya yang dibuat oleh pemain Rusia, Dmitri Kirichenko.

Selebrasi kemenangan Italia setelah mengalahkan Albania 2-1 pada laga lanjutan Grup B Euro 2024 di Stadion Signal Iduna Park, Minggu (16/6/2024). (Twitter @@Azzurri_En)

Kala itu, Dmitri Kirichenko mencetak gol hanya dalam waktu 67 detik melawan Yunani pada tahun 2004.

Namun, gol Nedim Bajrami itu belum mampu memecahkan gol tercepat milik pemain Timnas Turki Hakan Sukur dalam kurun waktu 11 detik di gelaran Piala Dunia 2002.

Meski demikian, gol cepat milik Nedim Bajrami tampak tak berbekas karena Albania kalah dari Italia dengan skor 2-1.

Adapun gol balasan Italia itu dicetak oleh Alessandro Bastoni (11') dan Nicolo Barella (16').

Kemenangan Italia itu turut mengantarkannya di runner-up Grup B Euro 2024 dengan mengoleksi 3 poin.

Italia hanya kalah produktivitas gol dari Spanyol mengoleksi poin yang sama.

Baca juga: Klasemen Grup B Euro 2024 Terbaru Hari Ini: Spanyol dan Italia Full Senyum, Kroasia Juru Kunci

Ya, Spanyol baru saja pesta kemenangan dengan skor 3-0 ke gawang Kroasia.

Berlangsung di Olympiastadion Berlin, tiga gol Spanyol itu dicetak oleh Alvaro Morata (29'), Fabian Ruiz (32'), dan Dani Carvajal (45+2') pada Sabtu (15/6/2024).

Adapun jadwal selanjutnya, Spanyol akan berhadapan dengan Italia, sedangkan Albania akan melawan Kroasia.

Dijadwalkan duel Kroasia vs Albania bakal berlangsung pada Rabu (19/6/2024) pukul 20.00 WIB. Beberapa jam setelah itu, giliran duel Spanyol yang akan melawan Italia pada Jumat (21/6/2024) pukul 02.00 WIB.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini