TRIBUNNEWS.COM - Meskipun demam Euro 2024 sedang berlangsung, pihak Manchester United tak mau hilang fokus dalam memperkuat timnya.
Bahkan Manchester United memanfaatkan Euro 2024 sebagai sarana scouting atau memantau talenta yang bisa didatangkan musim depan.
Setidaknya ada dua nama yang muncul dalam radar Manchester United di Euro 2024 kali ini.
Kedua pemain yang masuk dalam incaran Manchester United itu kebetulan sama-sama membela Timnas Belanda.
MU dikabarkan mengincar Joshua Zirkzee dan Matthijs de Ligt untuk didatangkan musim depan.
Minat Setan Merah mendatangkan Zirkzee cukup serius.
Tim arahan Erik ten Hag ini sudah melakukan pergerakan untuk memantau segala kondisi sang pemain.
Sebagaimana dikutip dari Fabrizio Romano, Manchester United menanyakan terkait gaji, komisi, dan klausa pelepasan Zirkzee.
Baca juga: Bisnis Manchester United dan Juventus Aktif Lagi, Si Nyonya Tua Bidik Mason Greenwood
"Manchester United meminta info terkait Joshua Zirkzee," ungkap Fabrizio Romano.
"MU meminta info soal gaji, komisi, dan rilis pelepasan secara detail sejak pekan lalu," sambungnya.
Meski demikian, Manchester United harus cepat membuat keputusan soal Zirkzee.
Pasalnya MU memiliki saingan besar untuk mendatangkan pemain berusia 23 tahun tersebut.
Manchester United bersaing dengan AC Milan untuk mendapatkan Zirkzee.
Bahkan AC Milan sudah mencapai kesepakatan dengan Zirkzee dan klubnya, Bologna.