Serupa dengan Spanyol, pihak tim tuan rumah Jerman juga melesat secara ranking FIFA.
Berkat tiga kemenangan dan satu hasil seri membuat Der Panzer mengantongi tambahan 28 poin FIFA.
Hasil tersebut membuat Jerman naik dari posisi 16 menuju 13 ranking FIFA saat ini.
Kini, baik Jerman dan Spanyol akan diuji kebolehannya dalam babak perempat final Euro 2024.
Dijadwalkan pertandingan antara Spanyol vs Jerman akan dihelat di Mercedes-Benz Arena, Jumat (5/7/2024).
Tentu tim yang bakal memenangkan pertandingan akan melaju ke partai semifinal.
Sejalan dengan itu, sang pemenang akan mendapatkan gelontoran melimpah soal ranking FIFA.
Jika pihak Spanyol yang mendapatkan kemenangan, maka akan bertambah sejumlah 16,72 poin.
Raihan tersebut dapat makin menempel ketat Timnas Inggris yang tepat bertengger di posisi atasnya.
Sedangkan jika pihak Jerman yang mendapatkan kemenangan maka bakal bertambah sekitar 23,27 poin.
Jumlah tersebut setidaknya bisa menyalip pihak Uruguay dan Kolombia ke posisi 11 ranking FIFA.
Menarik untuk disaksikan bagaimana perkembangan ranking FIFA ke depan.
Yang jelas saat ini Argentina masih memimpin di urutan pertama ranking FIFA. Sedangkan untuk konfederasi UEFA, Prancis masih menjadi yang terbaik.
Update Ranking FIFA
Sumber: Football-ranking.com | Per Selasa (2/7/2024)