News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia

Perpaduan Unik Timnas Indonesia di Tangan Shin Tae-yong, Waktunya Garuda Kembali ke Panggung Dunia

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pesepak bola Timnas Indonesia menyanyikan lagu Indonesia Raya sebelum melawan Timnas Filipina saat pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (11/6/2024). Indonesia berhasil mengalahkan Filipina dengan skor 2-0. TRIBUNNEWS/HERUDIN

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Indonesia mendapatkan pujian setinggi langit dari FIFA setelah lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada Juni lalu.

Diungkapkan FIFA, ada banyak faktor yang membuat Timnas Indonesia mampu lolos ke putaran ketiga Piala Dunia 2026.

Sehingga untuk saat ini, Timnas Indonesia memiliki asa untuk tampil di Piala Dunia 2026 yang akan berlangsung di Meksiko, Kanada, dan Amerika Serikat.

Penambahan jumlah peserta Piala Dunia menjadi 48 tim membuka peluang bagi banyak negara termasuk Indonesia.

Selebrasi pemain Timnas Indonesia usai mencetak gol kegawang Filipina saat laga Grup F putaran kedua kualifikasi piala dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/6/2024). Tribunnews/Jeprima (Tribunnews/JEPRIMA)

Sebelumnya, Timnas Indonesia lolos ke ronde ketiga setelah finis sebagai runner-up Grup F di ronde kedua.

Timnas Indonesia berhak lolos bersama Irak yang sebagai juara Grup F kala itu.

Di putaran ketiga nanti, Timnas Indonesia tergabung Grup C yang berisikan Jepang, Australia, Arab Saudi, dan China.

Berdasarkan regulasi FIFA, nantinya hanya dua tim dengan peringkat teratas di putaran ketiga yang akan lolos langsung ke Piala Dunia 2026.

Sedangkan, tim dengan peringkat ketiga dan keempat akan lanjut ke putaran keempat babak kualifikasi.

Adapun babak putaran ketiga ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zoona Asia mulai digelar pada 5 September 2024 hingga 10 Juni 2025.

Skuad Timnas Indonesia saat menghadapi Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Selasa (11/6) malam WIB. (TRIBUNNEWS/Herudin)

Baca juga: Taisei Marukawa Prediksi Timnas Indonesia Mampu Imbangi Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jelang berlaga di turnamen tersebut, induk sepak bola dunia, FIFA pun memberikan pujian setinggi langit kepada Timnas Indonesia.

Bahkan FIFA mengatakan ada tiga faktor yang akan membawa Timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Dunia 2026.

Adapun faktor yang pertama yakni peran penting dari para pemain muda Timnas Indonesia.

"Tim Indonesia kini telah membuktikan bahwa mereka tidak peduli dengan apa yang dikatakan surat kabar," ungkap FIFA dalam laman resminya yang tayang pada 30 Juni 2024.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini