TRIBUNNEWS.COM - Penampilan apik Zahaby Gholy selama Piala AFF U16 2024 beberapa waktu lalu berbuah manis untuknya.
Pemain akademi Persija Jakarta itu akan mendapatkan kesempatan merasakan bermain di level senior di Tim Macan Kemayoran.
Persija memasukkan Zahaby Gholy ke dalam skuad untuk melakoni turnamaen pramusim Piala Presiden 2024.
Di ajang Piala AFF U16 2024, pemain Elite Pro Academy (EPA) Persija U16 itu mencetak lima gol.
Ia mencetak gol penalti dalam laga fase grup melawan Laos, lalu dua kali mencetak brace di fase gugur, melawan Australia di semifinal dan perebutan tempat ketiga melawan Vietnam.
Torehan lima gol juga membantu dirinya meraih penghargaan sebagai pemain terbaik Piala AFF U16.
Prestasi itu membuat namanya digadang-gadang bakal menjadi bintang masa depan Timnas Indonesia.
Baca juga: Profil Zahaby Gholy, Penggawa Timnas U16 Indonesia Cetak Brace ke Gawang Australia
Kini, prestasi Gholy disambut baik oleh Persija dengan memasukkannya ke level tim senior untuk Piala Presiden 2024.
Ini akan menjadi kesempatan pertama bagi Zahaby Gholy merasakan caps di tim senior Persija.
Meski begitu, Gholy sendiri mengaku tak ingin cepat berpuas diri. Ia sadar ini masih awal dari karirnya.
"Jangan cepat puas karena ini masih awal dari perjalanan karier. Saya siapkan mental dan juga persiapkan permainan terbaik dari hati untuk Persija," kata pemain berusia 15 tahun itu.
Sebelum akhirnya berangkat ke lokasi Grup B Piala Presiden 2024, Bali, pada Jumat (18/7/2024) siang, Gholy pun sempat mencicipi berlatih tiga kali dengan Syahrian Abimanyu dkk.
"Alhamdulillah banyak pembelajaran dan bimbingan dari senior ke saya," ucapnya.
Selain Gholy, ada dua pemain lain yang juga berawal dari level akademi yang mendapatkan promosi ke tim utama.