News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Hengkang dari Persib Bandung, Ezra Walian Ngaku Bangga Gabung Persik Kediri

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain naturalisasi Ezra Walian dalam sesi Pemusatan Latihan (TC) tim Persik Kediri untuk mengarungi pertandingan Liga 1 musim 2024/2025.

TRIBUNNEWS.COMĀ - Mantan pemain Persib Bandung Ezra Walian resmi berseragam Persik Kediri untuk pertandingan Liga 1 musim 2024/2025.

Kedatangan Ezra Walian ke tim berjuluk Macan Putih telah diumumkan tepat pada agenda penutupan bursa transfer pemain Liga 1, Rabu (24/7/2024) kemarin.

Dengan demikian, Ezra Walian resmi meninggalkan Persib Bandung yang telah dibelanya sejak musim 2021 lalu.

Selama memperkuat Persib, pemain kelahiran Amsterdam ini mampu mengoleksi 88 penampilan dengan torehan masing-masing tujuh gol serta assist.

Sedangkan di musim terakhirnya, Ezra Walian mampu memberikan trofi juara championship series kepada tim kecintaan Kota Kembang.

Sebuah perpisahan yang manis bagi Ezra Walian dengan klub yang membesarkan namanya tersebut.

Adapun jauh sebelum itu, Ezra Walian juga memperkuat PSM Makassar selama dua musim (2019-2021).

Namun penampilan dari pemain berusia 27 tahun tidak begitu menjadi sorotan.

Ezra Walian berlari selama pertandingan pekan ke-30 Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Bhayangkara FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kamis (28/3/2024). (Instagram Persib Bandung)

Kini, Ezra Walian akan menjajaki perjalanan barunya bersama Persik Kediri.

Kedatangan Ezra Walian sendiri memang secara sengaja dipilih oleh pelatih kepala Persik, Marcelo Rospide.

Juru latih asal Brasil itu berharap, Ezra dapat meningkatkan mentalitas tim untuk pertandingan musim depan.

"Ezra datang dari klub yang menjadi juara dan kami harapkan dapat membawa mentalitas pemenang ke Persik," ujar Marcelo dilansir melalui laman klub (24/7/2024).

Baca juga: Kebobolan Duluan, Dewa United FC Tekuk PSBS Biak 2-1 Jelang Tampil di Liga 1 2024/2025

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide saat sesi latihan persiapan Liga 1 2023/2024. (Instagram Marcelo Rospide)

Ezra Walian pun menyambut dengan semangat aura positif yang diberikan oleh Persik Kediri.

Pemain yang bisa multi posisi ini berharap dapat memberikan yang terbaik untuk tim kecintaan Kota Tahu itu.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini