TRIBUNNEWS.COM - Simak jadwal semifinal Piala Presiden 2024 hari ini antara Persis Solo vs Arema FC, Rabu (31/7/2024) jam 19.30 WIB.
Laga Persis Solo vs Arema FC bakal digelar di Stadion Manahan dan tayang Indosiar serta streaming Vidio.
Pemenang laga Persis Solo vs Arema FC dipastikan menjadi lawan Borneo FC di final Piala Presiden 2024.
Borneo FC sendiri sudah memastikan diri lolos ke final setelah menyingkirkan Persija Jakarta, Selasa (30/7/2024) kemarin.
Sorotan menarik jelas bakal mewarnai pertarungan Persis dan Arema dalam memperebutkan tiket final.
Dari kubu Persis, kelolosan ke babak semifinal Piala Presiden 2024 jelas menjadi sejarah tersendiri.
Apalagi lolosnya tim berjuluk Laskar Sambernyawa itu didapat setelah melewati jeratan grup maut.
Baca juga: Borneo FC Spesialis Gol Menit Akhir: Persija Senasib Persib & PSM di Piala Presiden 2024
Ya, Persis berhasil lolos ke semifinal setelah melangkahi Persib Bandung dan PSM Makassar di fase grup.
Selama babak penyisihan, Persis setidaknya mampu meraup empat poin dari tiga laga yang dimainkan.
Sempat kalah melawan Borneo FC di laga pertama, Persis bangkit dengan meraih hasil imbang melawan PSM Makassar di matchday kedua.
Momen ajaib terjadi pada laga penentuan saat Persis sukses mengalahkan Persib untuk lolos ke semifinal.
Keberhasilan Persis melaju ke semifinal tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi klub asal Solo tersebut.
Hal ini mengingat penyelenggaraan babak semifinal dan final Piala Presiden 2024 kebetulan digelar di Solo.
Tepatnya di Stadion Manahan yang tak lain berstatus sebagai markas kebanggaan Laskar Sambernyawa.