Sebagai informasi, Timnas Indonesia tergabung dalam Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Selain Arab Saudi dan Australia, pesaing Indonesia lain di babak ketiga adalah Jepang, Bahrain, dan China.
Jalan Terjal Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026
Seperti diketahui saat ini Timnas Indonesia berada di babak putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Nantinya, enam tim yang masing-masing finis sebagai juara dan runner-up Grup A, B, C di putaran ketiga akan otomatis lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026.
Sedangkan tim peringkat tiga dan peringkat empat harus lanjut ke putaran keempat.
Kemudian, enam tim yang lolos ke putaran keempat akan dibagi ke dua grup (Grup A dan Grup B).
Di putaran ini, hanya dua juara grup yang nantinya berhak lolos ke Piala Dunia 2026.
Dua runner-up di putaran keempat akan melanjutkan perjuangan mereka di putaran kelima. Dua tim itu akan bertarung dalam partai dua leg.
Pemenangnya akan bergabung dengan masing-masing satu tim dari CAF (Afrika), CONMEBOL (Amerika Selatan), OFC (Oceania), serta dua tim dari CONCACAF (Amerika Utara, Tengah, dan Karibia) di play-off antarkonfederasi.
Jika menilik dari skenario di atas, tentu perjalanan Timnas Indonesia menuju Piala Dunia 2026 masih cukup panjang.
Timnas Indonesia harus melalui jalan terjal dan penuh dengan tantangan.
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026
5 September 2024
Arab Saudi vs Indonesia
10 September 2024