News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Timnas Indonesia

Potret Pernikahan Sandy Walsh dengan Pebasket Putri Kanada, Status Baru Jelang Bela Timnas Indonesia

Penulis: Isnaini Nurdianti
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh, resmi menikahi sang kekasih bernama Aislinn Konig, Jumat (17/8/2024).

TRIBUNNEWS.COM - Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh, resmi menikahi sang kekasih bernama Aislinn Konig, Jumat (17/8/2024).

Diketahui, Aislinn Konig merupakan pebasket putri Timnas Kanada.

Kepastian soal kabar pernikahan Sandy diketahui dari unggahan Instagram resmi Konig @acekonig.

Melalui Instagram storynya, Konig terlihat mengunggah ulang beberapa postingan dari para rekan yang menghadiri acara pernikahannya dengan Sandy.

Senyum Sumringah Terpancar

Dalam acara pernikahannya, Sandy terlihat memakai jas hitam lengkap dengan dasi dan bunga di sakunya.

Sedangkan Konig memakai gaun putih lengkap dengan ornamen bunga yang semakin menambah kesan cantik namun juga elegan.

Tak memakai riasan yang neko-neko, penampilan Sandy dan Konig justru terlihat menawan.

Rona kebahagiaan pun tak mampu mereka sembunyikan, Sandy dan Konig kompak memamerkan senyum sumringahnya saat melakukan sesi foto.

Baca juga: Ragnar Oratmangoen Susul Sandy Walsh ke Liga Belgia, Gabung Klub Milik Pengusaha Indonesia

Berikut beberapa protret pernikahan Sandy dengan Konig yang telah dirangkum Tribunnews:

Protret pernikahan Sandy dengan Konig (Tangkap Layar Instagram Story @acekonig)
Protret pernikahan Sandy dengan Konig (Tangkap Layar Instagram Story @acekonig)
Protret pernikahan Sandy dengan Konig (Tangkap Layar Instagram Story @acekonig)

Punya Status Baru Jelang Bela Timnas Indonesia

Praktis, Sandy mempunyai status baru jelang membela Timnas Indonesia.

Karena dalam waktu dekat, pemain naturalisasi tersebut dihadapkan dengan agenda Timnas Indonesia yang akan melakoni putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Meski belum ada pemanggilan secara resmi, Sandy yang merupakan langganan Timnas Indonesia berpotensi dipanggil Shin Tae-yong untuk laga mendatang.

Adapun sejauh ini baru terungkap satu nama yang telah mendapatkan panggilan untuk dua laga tersebut.

Yakni striker Persib Bandung, Dimas Drajad.

Baca juga: Menakar Alasan Elkan Baggott Tidak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

Kabar pemanggilan Dimas Drajad telah dipublikasikan pihak klub pada Kamis (15/8/2024) malam WIB.

"PSSI memanggil Sdr. Muhammad Dimas Drajad untuk mengikuti Kualifikasi Putaran 3 FIFA World Cup 2026," tulis surat PSSI dilansir melalui laman Persib (15/8/2024).

Adapun selain Dimas, belum diketahui secara pasti siapa nama-nama pemain di skuad Timnas Indonesia.

Yang jelas, Dimas dkk telah mendapatkan instruksi dari PSSI untuk berkumpul Pemusatan Latihan pada tanggal 31 Agustus 2024 mendatang.

Di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia tergabung ke dalam Grup C bersama Australia, Arab Saudi, Jepang, Bahrain, dan China.

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

5 September 2024

Arab Saudi vs Indonesia

10 September 2024

Indonesia vs Australia

10 Oktober 2024

Bahrain vs Indonesia

15 Oktober 2024

China vs Indonesia

14 November 2024

Indonesia vs Jepang

19 November 2024

Indonesia vs Arab Saudi

20 Maret 2025

Australia vs Indonesia

25 Maret 2025

Indonesia vs Bahrain

5 Juni 2025

Indonesia vs China

10 Juni 2025

Jepang vs Indonesia

(Tribunnews.com/Isnaini/Bayu Panegak)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini