TRIBUNNEWS.COM - Tak ada yang lebih bahagia bagi seorang orang tua melihat kesuksesan anaknya. Endrick, pemain muda asal Brasil membuat ibunya menangis bahagia karena berhasil mencetak gol pada debut impiannya bersama Real Madrid.
Hal itu terjadi pada laga Liga Spanyol matchday kedua yang mempertemukan Real Madrid vs Real Valladolid di Santiago Bernabeu, Minggu (25/8/2024).
Endrick masuk ke lapangan pada menit 86 menggantikan Kylian Mbappe saat Real Madrid sudah unggul 2-0 atas Valladolid.
Pada injury time babak kedua, Endrick sukses mencatatkan namanya di papan skor pertandingan setelah mengkonversikan peluang yang diciptakan Brahim Diaz menjadi gol.
Tendangan rendah yang dilepaskan Endrick mengenai kipper Valladolid, namun tak mengadang laju bola untuk masuk ke gawang.
Endrick kemudian berlari ke sudut lapangan untuk merayakan golnya bersama pemain Real Madrid lainnya.
Ibu dari pemain berusia 18 tahun yang ditebus Real Madrid dari Palmeiras, Brasil itu yang bernama Cintia, tampak terharu dengan gol yang diciptakan anaknya.
Baca juga: Endrick Kehabisan Kata-kata usai Mencetak Gol Perdana untuk Real Madrid
Cintia bersama Gabriely Miranda, kekasih Endrick berpelukan di tribun penonton sambil mengusapkan air mata yang membasahi pipinya.
Endrick merupakan pemain jebolan akademi Palmeiras.
Dia ditebus Real Madrid pada tahun 2022 dengan mahar 62 juta pounds saat berusia 16 tahun.
Namun, dengan usianya yang sangat muda, dia belum bisa pindah dan bergabung dengan Real Madrid karena peraturan FIFA yang melarang pemain berusia 18 tahun untuk ditransfer ke luar negeri.
Baru pada musim panas 2024/2025, Endrick yang sudah berusia 18 tahun resmi diperkenalkan oleh Real Madrid.
Tapi, kehadirannya menimbulkan pertanyaan, dimana dia akan dimainkan dan bagaimana Ancelotti memberikan perannya di lapangan mengingat Los Blancos sudah memiliki sejumlah nama besar yang sulit digantikan alam starting XI.
Terlebih dengan kedatangan Kylian Mbappe yang biasa mengisi sisi tengah lini serang Real Madrid.