News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Champions

Prediksi Skor PSG vs Girona di Liga Champions: Debut Blanquivermells Rawan Tercoreng

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Para pemain PSG merayakannya bersama pendukungnya setelah memenangkan pertandingan sepak bola L1 Prancis antara Paris Saint-Germain (PSG) dan Olympique de Marseille (OM) di Stadion Parc des Princes di Paris pada 24 September 2023. Prediksi skor PSG vs Girona Liga Champions, debut Blanquivermells terancam tercoreng.

TRIBUNNEWS.COM - Prediksi skor Paris Saint-Germain (PSG) vs Girona dalam lanjutan matchday pertama Liga Champions 2024/2025.

Pertandingan PSG vs Girona bakal berlangsung di Parc des Princes pada Kamis (19/9) pukul 02.00 WIB.

Keseruan duel PSG vs Girona dapat ditonton melalui live streaming via Vidio dengan cara berlangganan terlebih dahulu.

Girona akan menjalani debutnya di Liga Champions 2024/2025 setelah penampilan mengesankan pada musim lalu.

Blanquivermells -julukan Girona- berhasil finis di peringkat ketiga, bersaing dengan Real Madrid dan Barcelona.

Akan tetapi, Girona bak kehilangan taringnya pada awal musim ini.

Terbaru, Girona kalah telak dengan skor 4-1 dari Barcelona di Liga Spanyol. Padahal musim lalu, Blaugrana kalah dua kali dengan skor serupa 4-2 saat berhadapan dengan pasukan Michel Sanchez.

Gelandang Barcelona, Pedri (tengah, kanan) merayakan gol keempat timnya bersama rekan satu timnya pada laga Girona FC vs FC Barcelona di stadion Montilivi di Girona pada tanggal 15 September 2024. ((LLUIS GENE / AFP))

Terlebih, Girona sudah ditinggal sejumlah bintangnya, Artem Dovbyk dan Savinho.

Di sisi lain, PSG dalam tren positifnya menjelang melawan Girona.

PSG telah mengoleksi 4 kemenangan beruntun di Liga Prancis musim ini.

Dari 4 laga itu, PSG telah mencetak 16 gol dan hanya kebobolan 3 kali.

Baca juga: Bayern Muenchen di Puncak Klasemen Liga Champions Cetak 9 gol, Madrid & Liverpool Menang di UCL Baru

Hal itu dapat menjadi gambaran jika PSG sudah baik-baik saja pasca ditinggal Kylian Mbappe ke Real Madrid.

Luis Enrique selaku pelatih PSG mengakui bahwa timnya terus menunjukkan perkembangan positif meski tak belanja jor-joran di bursa transfer musim panas 2024.

“Saya pikir ini adalah kelanjutan dan tim terus berkembang. Ini juga mengapa tidak ada gunanya merekrut terlalu banyak pemain di off season," ucap Enrique dikutip dari Lequipe.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini