News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Eropa

Penampilan Mees Hilgers Lawan MU Dipuji Kipernya Sendiri, Calon Bek Timnas Indonesia Dicap Rela Mati

Penulis: Hafidh Rizky Pratama
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Mees Hilgers dari FC Twente berduel dengan Kobbie Mainoo dari Manchester United selama pertandingan Fase Liga UEFA Europa League 2024/25 MD1 antara Manchester United dan FC Twente di Old Trafford pada 25 September 2024 di Manchester, Inggris.

TRIBUNNEWS.COM - Penampilan Mees Hilgers saat melawan Manchester United di matchday perdana Liga Eropa 2024/2025 dipuji kiper FC Twente setinggi langit.

Kiper Twente, Lars Unnerstall menyebut bahwa calon pemain pemain naturalisasi Timnas Indonesia itu rela mengorbankan nyawanya demi menjaga gawang timnya.

Seperti diketahui, Manchester United bermain imbang 1-1 melawan FC Twente pada matchday pertama Liga Eropa, Kamis (26/9/2024) dini hari WIB.

Pada laga tersebut Manchester United sejatinya unggul lebih dulu melalui aksi Christian Eriksen pada menit ke-35.

Kemudian FC Twente mampu menyamakan kedudukan melalui Sam Lammers pada menit ke-68.

Mees Hilgers dan rekan setimnya di FC Twente tampak gembira usai tahan imbang Manchester United di Stadion Old Trafford dalam lanjutan matchday pertama Liga Eropa 2024/2025, Kamis (26/9) dini hari WIB. ((Darren Staples / AFP))

Atas hasil ini membuat Twente berada di posisi ke-9 klasemen Liga Eropa dengan memiliki satu poin.

Sementara Manchester United berada satu tingkat di bawahnya.

Setelah pertandingan, penampilan solidnya pertahanan Twente pun banjir pujian.

Salah satu pujian diberikan kepada salah satu bek Twente, yakni Mees Hilgers.

Bahkan, kiper Twente Lars Unnerstall menyebut bahwa Mees Hilgers berani mempertaruhkan nyawanya karena berani menghalau sepakan keras pemain MU dengan kepalanya.

"Kami sangat senang membawa pulang satu poin. Banyak orang yang meragukan kami dapat mengimbangi United, namun kami berhasil melakukannya," kata Lars Unnerstall dikutip dari Oost.

"Kami tahu apa yang bisa kami lakukan. Kami hanya ingin menunjukkan keberanian dalam bermain sepak bola."

"Pada menit akhir, Hilgers mempertaruhkan nyawanya sendiri."

"Ia datang menghadang tembakan pemain United yang kecepatannya hampir 100 km/jam dengan kepalanya."

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini