News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kualifikasi Piala Asia U20 2025

Hasil Timnas U20 Indonesia vs Yaman: Imbang 1-1, Garuda Muda Lolos ke Piala Asia U20 2025

Penulis: Bayu Satriyo Panegak
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pesepak bola Timnas U-20 Indonesia, Dony Tri Pamungkas mengumpan bola kepada rekannya saat melawan Timnas Yaman pada pertandingan Grup F kualifikasi Piala Asia U-20 di Stadion Madya Jakarta, Minggu (29/9/2024). Indonesia sementara bermain imbang 1-1 dengan Yaman.

Garuda Muda mengoleksi poin serupa dengan Yaman, namun berhak lebih baik dalam hal selisih gol.

Dengan demikian, Timnas U20 Indonesia berhasil menjadi juara grup dan otomatis lolos serupa dengan peringkat pertama grup lainnya (A-J).

Sementara Yaman, berarti harus berjuang pada perebutan lima posisi runner-up terbaik.

Dalam hal ini, Yaman masih menunggu hasil dari pertandingan grup yang belum selesai.

Dijadwalkan laga terakhir Kualifikasi Piala Asia U20 2025 dihelat pada Senin (30/9/2024) dini hari WIB.

Adapun dalam perhitungan runner-up klasemen terbaik, Yaman yang mengoleksi tujuh poin berpotensi besar lolos ke putaran final.

Pesepak bola Timnas U-20 Indonesia, Toni Firmansyah berusaha melewati pertahanan pesepak bola Yaman pada pertandingan Grup F kualifikasi Piala Asia U-20 di Stadion Madya Jakarta, Minggu (29/9/2024). Indonesia sementara bermain imbang 1-1 dengan Yaman. (TRIBUNNEWS/HERUDIN)

Piala Asia U20 sendiri akan dihelat di China pada Februari 2025 mendatang.

Mendatang bakal menjadi ajang penampilan ke-17 kali Timnas U20 Indonesia di turnamen tersebut.

Langkah Timnas U20 Indonesia tersukses ialah saat merenggut titel juara pada tahun 1961 silam.

Sedangkan pada edisi terakhir (2022), Timnas U20 Indonesia sempat hampir lolos ke perempat final setelah finis pada urutan ketiga grup.

Sayangnya, Timnas U20 Indonesia asuhan Shin Tae-yong tertinggal selisih gol atas Uzbekistan yang menempati peringkat runner-up sekaligus posisi ambang batas kelolosan.

Kini, Indra Sjafri berpeluang memperbaiki catatan dari Shin Tae-yong.

Klasemen Akhir Grup F Kualifikasi Piala Asia U20 2024

1. Timnas U20 Indonesia | 3 | 2 | 1 | 0 | +6 | 7 poin

2. Yaman | 3 | 2 | 1 | 0 | +5 | 7 poin

3. Timor Leste | 3 | 1 | 0 | 2 | -1 | 0 poin

4. Maladewa | 3 | 0 | 0 | 3 | -10 | 0 poin

*Ket: Nama Tim | Main | Menang | Seri | Kalah | Selisih Gol | Poin

(Tribunnews.com/Bayu Panegak)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini