Bahkan, Steve mengatakan bahwa Ollie Norburn dan Elkan Baggott sudah bisa comeback minggu ini,
Elkan dijadwalkan akan segera kembali berlatih bersama skuad Blackpool FC.
"Ollie Norburn dan Elkan Baggott keduanya sudah bisa menginjak rumput minggu ini," kata Steve Bruce.
"Jadi mereka akan latihan bersama skuad."
"Dan mudah-mudahan kita bisa melihat mereka kembali ke skuad dalam beberapa minggu ke depan."
"Kita akan lihat bagaimana nanti, apakah mereka siap untuk bergabung dalam pelatihan yang sebenarnya, rehabilitasi adalah kuncinya," ujarnya.
Seperti diketahui, Elkan Baggott saat ini sedang menjalani masa peminjaman di Blackpool FC.
Ia dipinjamkan klub asalnya yakni Ipswich Town pada bursa transfer pemain musim panas lalu.
Elkan akan menjalani peminjaman bersama Blackpool FC hingga Mei 2025 nanti.
Diharapkan Baggott bisa lekas pulih dan mampu membuktikan diri bersama Blackpool FC.
Sehingga harapannya, agar Baggott mampu dilirik pelatih Ipswich Town untuk tampil di Liga Inggris, serta kembali memperkuat Timnas Indonesia.
(Tribunnews.com/Hafidh Rizky Pratama)