TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini update ranking FIFA negara ASEAN alias Asia Tenggara per hari ini, Minggu (13/10/2024). Vietnam kembali minus, Timnas Indonesia kian mengancam dan diuntungkan.
Perolehan poin milik Vietnam terus mengalami pengurangan yang membuat ranking FIFA negara tersebut kian anjlok.
Rentetan hasil buruk yang didapatkan Vietnam dalam beberapa laga FIFA Matchday terakhir menjadi penyebabnya.
Sepanjang tahun 2024 saja, Vietnam hanya mampu meraup satu kemenangan dan satu hasil imbang dari 11 laga.
Sembilan sisa laga lainnya berakhir dengan kekalahan termasuk tiga kekalahan melawan Timnas Indonesia pada tahun ini.
Vietnam yang pernah menembus ranking 100 besar dunia pada era Park Hang-seo kini terus mengalami degradasi.
Penurunan yang dialami Vietnam bahkan terlampau sangat drastis terutama setelah era Park Hang-seo berakhir.
Baca juga: Ibarat Dunia Berputar: Rapor Jeblok Vietnam yang Lupa Menang, Timnas Indonesia Terus Push Rank
Vietnam yang pernah mencapai ranking FIFA terbaik dengan menghuni posisi ke-92 kini terjun bebas ke posisi 116.
Teranyar, hasil imbang yang didapat Vietnam lawan India, Sabtu (13/10/2024) kembali mengurangi poin The Golden Star Warrior.
Poin Vietnam harus berkurang 0,27 setelah gagal mengalahkan India yang notabenenya memiliki peringkat lebih buruk.
Pengurangan 0,27 poin sebenarnya tak membuat ranking FIFA milik Vietnam turun karena mereka tetap berada di posisi 116.
Hanya saja hasil imbang melawan India yang memiliki skuad lebih compang-camping tentu patut disesalkan Vietnam.
Apalagi hasil imbang tersebut membuat jumlah poin Vietnam berkurang, tentu negara yang berada dibawahnya diuntungkan.
Salah satunya negara yang diuntungkan yakni Timnas Indonesia yang justru terus mengalami kenaikan ranking FIFA setelah hasil positif ketika bertarung di Kualifikasi Piala Dunia 2026.