TRIBUNNEWS.COM - Klub kenamaan Indonesia, Persib Bandung, akan bertanding di ajang Liga Champions Asia 2 hari ini.
Persib Bandung akan berhadapan dengan klub asal Singapura, Lion City Sailors.
Pertandingan antara Persib Bandung vs Lion City Sailors akan digelar pada Kamis (24/10/2024) pukul 19.00 WIB di Stadion Si Jalak Harupat.
Laga ini akan berlangsung sengit lantaran Persib dan Lion City punya skuad yang sama-sama berkualitas.
Persib sekiranya punya sedikit keuntungan dengan bermain di kandang sendiri pada laga ini.
Meski demikian, mereka tak mau menganggap itu sebagai sebuah pembeda mutlak.
Persib Bandung tetap melakukan tindakan pencegahan dengan mewaspadai pemain-pemain berbahaya Lion City Sailors.
Ada satu pemain Lion City yang menyita perhatian besar dari Persib Bandung.
Pihak Maung Bandung bakal memberi pengawasan ekstra kepada winger Maxime Lestienne.
Baca juga: David da Silva Respon Isu Soal Didepak Persib Bandung: Saya Sudah Tua, Lebih Baik Cari yang Lain
Sebagaimana hal itu diungkapkan kiper Persib, Kevin Mendoza.
"Saya rasa mereka sangat berbahaya, tetapi kami akan bisa mencegah mereka di pertahanan," kata Kevin Mendoza dikutip dari TribunJabar.
Sosok Maxime Lestienne memang menjadi pemain andalan Lion City Sailors.
Hal itu terbukti dari sumbangan gol dan assist pemain yang satu ini.
Ia sudah membuat 10 gol dan 19 assist bagi tim asal Singapura tersebut.