News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Arab Saudi

Hasil Klasemen Liga Arab Saudi: Al Ittihad Pepet Al Hilal di Puncak, Al Nassr Ikut Menempel

Penulis: Arif Tio Buqi Abdulah
Editor: Dwi Setiawan
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Al Ittihad #09 Karim Benzema merayakan setelah mencetak gol pertama timnya ke gawang Al-Riyadh selama pertandingan sepak bola Liga Pro Saudi di stadion Pangeran Faisal Bin Fahd di Riyadh pada 24 Agustus 2023.


TRIBUNNEWS.COM - Al Ittihad terus menempel ketat Al Hilal di tabel klasemen Liga Arab Saudi saat memasuki pekan ke-8, Jumat (25/10/2024).

Al Ittihad menang tipis 0-1 saat bertandang ke markas Al Riyadh di Prince Faisal bin Fahd Stadium.

Gol tunggal N'Golo Kante di menit 45+2' sudah cukup membuat Al Ittihad mendapatkan tambahan tiga poin.

Meski menang, hal ini tak lantas mendatangkan kepuasan tersendiri bagi pelatih Al Ittihad, Laurent Blanc.

Pelatih asal Prancis itu mengakui Al-Ittihad tidak tampil maksimal meski berhasil menang 1-0 atas Al-Riyadh.

"Saya setuju bahwa kami bermain buruk, dan saya sudah mengatakan itu kepada para pemain di ruang ganti. Namun, yang paling penting adalah meraih kemenangan, meskipun performa tidak maksimal," kata dia.

"Saya memberi tahu para pemain bahwa saya tidak senang dengan penampilan mereka, dan kami harus bekerja lebih keras ke depannya," tambah Blanc, dikutip dari Al-Aawsat.

Baca juga: Jadwal Al Kholood vs Al Nassr, Kans Ronaldo Sambung Catatan Gol dan Perpanjang Rekor Kemenangan

Meski begitu, hasil itu sudah cukup membuat Al Ittihad mengoleksi 21 poin. Mereka mendapatkannya berkat tujuh kemenangan dari delapan pertandingan yang dilakoni.

Poin tersebut sama dengan yang dimiliki Al Hilal yang kini masih memimpin klasemen Liga Pro Saudi.

Keduanya hanya beda dalam hal selisih gol sehingga membuat Al Hilal tetap lebih berhak di posisi yang lebih atas.

Al Hilal sendiri juga masih berpeluang untuk menjauh karena belum memainkan laga pekan ke-8.

Tim asuhan Jorge Jesus baru akan bermain pada Minggu (27/10/2024) untuk melawan Al-Taawoun FC.

Jika menang, Al Hilal akan kembali menjauh dengan jarak tiga poin lebih banyak.

Meski begitu, hal itu sebenarnya tak akan semudah membalikkan telapak tangan mengingat lawannya, Al-Taawoun adalah tim yang kini menempati peringkat keenam.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini