News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong Bedah Peluang Timnas Indonesia saat Jamu Jepang dan Arab Saudi

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Drajat Sugiri
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pada sesi konferensi pers seusai laga China vs Timnas Indonesia matchday keempat Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa (15/10/2024) malam WIB. Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong membedah peluang Skuad Garuda saat menjamu tim sekelas Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Tak ayal Timnas Indonesia harus bekerja extra jika ingin mencuri kemenangan dari dua tim itu.

Akan tetapi, dengan dukungan pemain ke-12 di SUGBK, Shin Tae-yong mengatakan masih ada harapan untuk Timnas Indonesia menang.

"Saya rasa ini akan menjadi masa sulit karena kami harus menghadapi Jepang, tim terkuat di grup kami," ucap Shin Tae-yong dikutip dari media Korea Selatan, Wikitree.

"Namun, karena ini adalah dua pertandingan kandang, saya akan melakukannya dengan baik," imbuhnya.

Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia Lawan Jepang dan Arab Saudi

Shin Tae-yong baru saja memanggil 27 nama pemainnya untuk melawan Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia ronde 3.

Beberapa nama kembali mendapat panggilan Shin Tae-yong, di mana M Riyandi yang menggantikan Ernando Ari, Justin Hubner setelah cedera, dan duo saudara kembar, Yakob Sayuri serta Yance Sayuri.

Shin Tae-yong juga memasukkan nama Ramadhan Sananta dan Hokky Caraka yang merupakan pemain muda Timnas Indonesia di kompetisi lokal.

Perbedaanya adalah kapten Timnas Indonesia saat melawan China, Asnawi Mangkualam tidak ada dalam daftar pemain Shin Tae-yong.

Adapun pencoretan Asnawi Mangkualam karena sang pemain cedera saat membela klubnya, Port FC.

Berikut daftar 27 pemain tersebut:

  • Penjaga Gawang 

Maarten Paes (FC Dallas)
Nadeo Argawinata (Borneo FC)
M Riyandi (Persis Solo)

  • Bek

Jay Idzes (Venezia)
Mees Hilgers (Twente)
Justin Hubner (Wolves)
Jordi Amat (Johor Darul Tazim)
M Ferrari (Persija)
Rizky Ridho (Persija)
Calvin Verdonk (NEC Nijmegen)
Pratama Arhan (Suwon FC)
Shayne Pattynama (KAS Eupen)
Sandy Walsh (KV Mechelen)
Yakob Sayuri (Malut United)
Yance Sayuri (Malut United)

  • Lini Tengah

Thom Haye (Almere City)
Nathan Tjoe-A-On (Swansea City)
Ivar Jenner (FC Utrecht)
Ricky Kambuaya (Dewa United)

  • Lini Depan

Ragnar Oratmangoen (FC Dender)
Marselino Ferdinan (Oxford United)
Witan Sulaeman (Persija)
Egy Maulana Vikri (Dewa United)
Eliano Reijnders (PEC Zwolle)
Rafael Struick (Brisbane Roar)
Ramadhan Sananta (Persis Solo)
Hokky Caraka (PSS Sleman)

Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Ronde Ketiga

1. Jepang | 4 | 3 | 1 | 0 | 15-1 | 10 Poin

2. Australia | 4 | 1 | 2 | 1 | 4-3 | 5 Poin

3. Arab Saudi | 4 | 1 | 2 | 1 | 3-4 | 5 Poin

4. Bahrain | 4 | 1 | 2 | 1 |3-7 | 5 Poin

5. Timnas Indonesia | 4 | 0 | 3 | 1 | 4-5 | 3 Poin

6. China | 4 | 1 | 0 | 3 | 4-13 | 3 Poin

*Keterangan: Tim | Jumlah main | Menang | Imbang | Kalah | gol-kebobolan | poin

(Tribunnews.com/Ali)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini