Fernandes mencetak gol penalti untuk membuka skor melawan Chelsea. Namun, permintaan maaf Fernandes dan performa United saat itu mendapat kritik keras dari Roy Keane, mantan kapten ikonik klub.
Keane menilai bahwa permintaan maaf Fernandes sudah terlambat dan mengkritik kurangnya kepemimpinan yang ditunjukkannya selama masa sulit United.
Menurutnya, Fernandes belum melakukan cukup banyak sebagai kapten untuk membantu Ten Hag selama masa jabatannya.
Baca juga: Kata Van Nistelrooy setelah Gagal Antarkan Kemenangan Manchester United di Liga Inggris
Keane juga menyatakan bahwa performa tim United saat ini masih di bawah standar dan menyebut tim ini hanya tim biasa 'rata-rata.'
Ia merasa permainan United membosankan dan menunjukkan bahwa tim ini masih perlu perubahan besar untuk dapat bersaing di level yang lebih tinggi.
"Banyak pemain yang tidak terlalu peduli, mereka hanya fokus pada manajer berikutnya. Saya rasa Bruno belum berbuat cukup banyak sebagai kapten selama setahun terakhir ini untuk membantu manajer.
"Dia belum menunjukkan keterampilan kepemimpinan yang cukup ketika keadaan menjadi sulit. Perjalanan ke belakang untuk tim ini masih panjang," jelas Keane.
(Tribunnews.com/Tio)