Kabar gembira bagi Manchester United tak berhenti di situ saja.
Mereka juga bersiap menerima hadiah pertama setelah mengangkat Ruben Amorim sebagai pelatih baru.
Menurut jurnalis Ben Jacobs, visa kerja Ruben Amorim akhirnya disetujui pihak pemerintah Inggris.
Itu artinya Amorim bisa segera menyingsingkan lengan baju untuk memulai rezimnya di Old Trafford.
Pelatih asal Portugal itu bisa segera memimpin latihan tim dengan para pemain yang ada.
Kemungkinan, latihan perdana Ruben Amorim bersama Manchester United diadakan hari Senin, 18 November mendatang.
Hal itu sekiranya bisa mempercepat adaptasi kedua belah pihak.
Para pemain Manchester United bisa segera mengetahui hal seperti apa yang diinginkan Amorim.
Demikian pula dengan Ruben Amorim yang bisa mengetahui karakteristik para pemain Setan Merah saat ini.
Sebagaimana diketahui, Ruben Amorim punya sistem permainan yang jelas selama di Sporting CP.
Ia sering menggunakan formasi 3-4-3 sebagai andalan dalam membongkar pertahanan lawan.
Fleksibilitas para pemain menjadi salah satu faktor yang bisa membuat taktik itu sukses besar di Portugal.
Para pemain tak terpaku pada satu posisi saja saat menjalankan pola serangan.
Hal tersebut membuat para pemain lawan bakal kesulitan memberikan penjagaan kepada anak asuh Amorim.
Pelatih asal Portugal itu jelas membutuhkan waktu lebih banyak untuk bisa menanamkan ciri khasnya di skuad.
Dengan sesi latihan yang segera dimulai, harapannya para pemain juga bisa segera mengerti kemauan sang pelatih ke depannya.
(Tribunnews.com/Guruh)