TRIBUNNEWS.COM - Piala AFF 2024 tinggal menghitung hari, nominal hadiah yang menggiurkan sudah menanti setiap tim peserta.
Diketahui, Piala AFF 2024 bakal bergulir pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.
Sebanyak 10 tim akan ambil bagian.
Di Grup A, ada Timnas Indonesia, Vietnam, Laos, Filipina, dan Myanmar.
Sementara Grup B dihuni Thailand, Malaysia, Singapura, Timor Leste, dan Kamboja.
Lalu, berapa nominal hadiah yang bakal diperebutkan di Piala AFF 2024?
Dikutip dari media lokal Vietnam, Thanhnien.vn, ASEAN Football Federation (AFF) sudah mempersiapkan hadiah yang fantastis.
Timnas Indonesia akan banjir cuan jika juara.
Juara Piala AFF 2024 akan mendapat 300 ribu dollar AS atau setara Rp 4,76 miliar per kurs saat ini, Jumat (6/12/2024).
Baca juga: Prediksi Line-up Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Trio Striker Garuda Ngeri-ngeri Sedap
Lalu untuk runner-up, akan mendapat 100 ribu dollar AS atau setara Rp 1,5 miliar.
Selain hadiah uang tunai, tim juara dan runner-up juga akan mendapat medali.
Sebanyak 37 medali telah dipersiapkan.
Rinciannya, 26 medali untuk pemain dan 11 medali diberikan kepada staf pelatih.
Tim yang finis sebagai semifinalis juga berhak membawa pulang hadiah uang tunai.