Kontribusi Lionel Messi bagi Inter Miami di tahun 2024 memang luar biasa.
Ia benar-benar diandalkan sebagai gelandang pengatur serangan tim.
Meski posisinya bukanlah penyerang, Lionel Messi tetap menggila soal mencetak gol.
Messi tercatat mencetak 21 gol bagi Inter Miami selama 2024.
Pemain asal Argentina ini melengkapinya dengan 18 assist bagi rekan-rekannya.
Tak cuma itu, Messi juga memiliki penghargaan lainnya.
Belum lama ini, Lionel Messi diumumkan sebagai pemain terbaik Liga Amerika Serikat atau MLS.
Dengan kata lain, Messi juga berstatus sebagai MVP kompetisi sepak bola negeri Paman Sam.
Kali ini, Inter Miami juga tak mau ketinggalan merayakan keberhasilan La Pulga.
Pihak klub membuat koreografi khusus yang membentuk hurup MVP di tengah lapangan.
Hal itu ditujukan kepada Lionel Messi yang juga ikut berfoto dengan pihak-pihak yang terlibat.
"MVP kita musim ini," tulis Inter Miami di akun X mereka.
(Tribunnews.com/Guruh)