TRIBUNNEWS.COM - Mohamed Salah menunjukkan performa luar biasa di musim ini bersama Liverpool di mana statistik kontribusi golnya saat ini nyaris sama dengan musim lalu padahal baru berjalan setengah kompetisi.
Mo Salah kembali mencuri perhatian saat Liverpool menang 3-1 atas Leicester di laga Boxing Day dengan gol penutup, Jumat (27/12/2024).
Penyerang asal Mesir itu kini mengoleksi 16 gol dari 17 laga, unggul tiga gol dari Erling Haaland yang mencetak 13 gol.
Berkat satu gol terbarunya, kontribusi gol Salah di musim ini hampir menyamai catatan di musim lalu.
Dengan kontribusi 27 gol (16 gol dan 11 assist), penyerang berusia 32 tahun itu hanya terpaut satu dari total kontribusinya musim lalu dalam 32 pertandingan (18 gol dan 10 assist).
Gol yang dibuat Salah ke gawang Leicester cukup spesial karena juga menjadi gol kandangnya yang ke-100 di Liga Inggris, di mana 98 gol dibuat bersama Liverpool dan 2 dengan Chelsea.
Tidak hanya itu, dalam laga melawan Leicester, Salah mencatatkan penampilan starter ke-250 di Liga Inggris bersama Liverpool.
Salah juga menjadi pemain keempat yang mencapai 250 kontribusi gol untuk satu klub di liga ini (171 gol, 79 assist). Ia kini berada di jajaran elite bersama Wayne Rooney, Ryan Giggs, dan Harry Kane.
Baca juga: Update Klasemen Liga Inggris: Liverpool Jauhi Chelsea, Manchester United Dekati Zona Degradasi
Penampilan impresif Salah telah membawa Liverpool kini kokoh di puncak klasemen Liga Inggris dengan 42 poin, unggul tujuh poin dari Chelsea di posisi runner up.
Jarak diantara keduanya masih bisa lebih lebar lagi karena Liverpool memainkan satu pertandingan lebih sedikit.
Meski tampil dengan performa cemerlang Salah tetap merendah. Ia meminta rekan-rekannya untuk terus fokus dan bekerja keras dalam perburuan gelar.
"Hal paling penting adalah tim menang, semoga kami bisa memenangkan Liga Inggris," kata Salah, dikutip dari BBC Sports.
Di tengah masa depannya kerap dispekulasikan karena kontraknya akan habis akhir musim ini, Salah tak menampik jika perburuan meraih juara kali ini terasa cukup berbeda.
"Ini bagus, tapi kami fokus pada setiap pertandingan dan mudah-mudahan kami terus seperti itu."