PSM Makassar Ajukan Banding Atas Sanksi Komdis PSSI Karena Tampil dengan 12 Pemain Kontra Barito
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Alfarizy AF
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PSM Makassar resmi mengajukan banding usai mendapat sanksi dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI.
Sanksi tersebut diberikan ke Juku Eja - julukan PSM, buntut memainkan 12 pertandingan di laga kontra PS Barito Putera, di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur.
Komdis PSSI memvonis PSM kalah dengan skor 0-3, dalam pertandingan yang sejatinya dimenangkan dengan skor 3-2, pada pekan ke-16 Liga 1 2024/25, 22 Desember lalu.
Baca juga: Kata Pihak Liga 1 Soal PSM Makassar Tampil dengan 12 Pemain Saat Hadapi Barito Putera
"Sikap PSM Makassar, kami sudah mengajukan banding pada pagi hari ini ke Komisi Banding PSSI, email sudah disampaikan sesuai pasal 120, 121, 122 tentang Komdis," kata manajer PSM, Muhammad Nur Fajrin, dalam jumpa pers virtual, Senin (30/12/2024) sore.
"Permohonan banding sudah disampaikan dan kami telah menyampaikan memori banding kepada Komite Banding PSSI. Memori banding ini dapat disampaikan sejak tanggal permohonan banding, jadi hingga 4 Januari mendatang," paparnya.
Nur Fajrin pun mengaku jika selama sidang digelar, pihaknya tidak menemukan adanya bukti jika PSM 'sengaja' memainkan 12 pemain.
Bahkan, dia menyebut dalam persidangan itu wasit keempat yang mengatur pergantian pemain sudah mengakui jika melakukan kesalahan.
"Dan dalam sidang wasit mengakui. Mendengarkan persidangan yang berjalan. Murni kelalaian wasit. Kami tidak menuduh," ungkap Nur Fajrin.
Kronologi PSM Tampil dengan 12 Pemain
Dalam laga kontra Barito Putera, PSM sempat bermain dengan 12 pemain di lapangan jelang laga berakhir, tepatnya pada menit ke-90+7.
Kronologinya, Juku Eja melakukan tiga pergantian pemain, dengan rincian memasukkan Daffa Salman, Fahrul Aditia, dan Arham Darmawan. Ketiganya masuk untuk menggantikan Akbar Tanjung, Latyr Fall, dan Syahrul Lasinari.
Pergantian itu dilakukan ketika Akbar Tanjung mengalami cedera. Wasit tengah, Pipin Indra Pratama, mengizinkan tiga pemain pengganti masuk ke lapangan.
Tiga pemain yang menjadi pengganti pun masuk ke lapangan, ketika Akbar ditandu dan Latyr Fall sudah keluar. Rupanya, Lasinari masih berada di dalam lapangan.
Tim pelatih dan ofisial Barito Putera telah coba memprotes situasi tersebut. Namun wasit Pipin tampak tidak menggubris sampai peluit panjang dibunyikan.