Liga Inggris

Bursa Transfer Arsenal: Arteta Ngebet Beli Striker, Bomber Juventus dan Wolves Masuk Dalam Radar

Penulis: Muhammad Ali Yakub
Editor: Muhammad Nursina Rasyidin
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kolase Dusan Vlahovic (kiri) dan Matheus Cucha (kanan), yang merupakan pemain incaran Arsenal di bursa transfer Januari 2025. Bursa transfer Liga Inggris datang dari klub London, Arsenal, yang di mana sang pelatih Arteta ingin datangkan striker baru demi tetap bersaing.
Kolase Dusan Vlahovic (kiri) dan Matheus Cucha (kanan), yang merupakan pemain incaran Arsenal di bursa transfer Januari 2025. Bursa transfer Liga Inggris datang dari klub London, Arsenal, yang di mana sang pelatih Arteta ingin datangkan striker baru demi tetap bersaing.

TRIBUNNEWS.COM - Bursa transfer Liga Inggris datang dari klub London, Arsenal, yang di mana sang pelatih Mikel Arteta ingin mendatangkan striker baru demi tetap bersaing memperebutkan gelar juara musim ini.

Mikel Arteta secara terbuka ingin mendatangkan striker baru setelah beberapa penyerang mereka cedera, dan penampilan Kai Havertz kurang memuaskan.

Bukayo Saka harus menggunakan kruk setelah operasi hamstring dan striker Gabriel Jesus absen untuk jangka panjang sambil menunggu operasi cedera ACL.

Terbaru, Arsenal menang dengan susah payah saat menghadapi Tottenham Hotspur pada pekan ke-21 Liga Inggris 2024/2025.

Berlangsung di Stadion Emirates, Arsenal menang tipis dengan skor 2-1 atas Spurs, Kamis (16/1) dini hari WIB.

Spurs unggul terlebih dahulu lewat aksi Son Heung-min (25'). Adapun dua gol Arsenal juga dicetak pada babak pertama lewat gol bunuh diri Dominic Solanke (40') dan Leandro Trossard (44').

Menilik jalannya laga, Arsenal sebenarnya banyak menciptakan peluang. Nahas, mereka selalu gagal dalam urusan penyelesaian akhir.

Selebrasi Leandro Trossard (Arsenal) saat cetak gol ke gawang Tottenham Hotspur di Liga Inggris 2024/2025, Kamis (16/1/2025) dini hari WIB. (Instagram Arsenal)

Arsenal melepaskan 14 tembakan dengan hanya empat yang tepat sasaran.

Sementara Kai Havertz menyia-nyiakan peluang emas peda menit ke-53. Sundulannya masih melebar tipis dari tiang kanan gawang Spurs.

Pada laga sebelumnya, Havertz juga membuang peluang emas saat melawan Manchester United. 

Berdiri bebas di depan gawang MU, tendangan Havertz melebar tinggi di atas mistar gawang (89').

Jikapun Havertz mencetak gol, Arsenal kemungkinan besar tak akan kalah dari MU di Piala FA kemarin.

Baca juga: Kata-kata Mikel Arteta seusai Arsenal Bungkam Tottenham, Belum Bisa Move On dari Manchester United

Tumpulnya lini depan Arsenal, Mikel Arteta mestinya menyadari betul masalah tersebut.

Setelah laga melawan Spurs, Arteta pun buka suara jika ingin mendatangkan pemain baru.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini