News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Keren, Sony Xperia Z3 Bisa Cicipi OS Android N

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sony Xperia Z3

TRIBUNNEWS.COM – Pengembang aplikasi (developer) bisa menggunakan smartphone Sony Xperia Z3 untuk mencoba sistem operasi Android berikutnya yang akan dirilis oleh Google, Android N.

Kepastian tersebut didapat setelah Google dan Sony mengumumkan kerja sama berupa pengujian Android N Developer Preview di perangkat Xperia Z3.

Dengan kerja sama itu, pengembang aplikasi Android kini tidak harus memiliki Google Nexus untuk mencoba sistem operasi bakal diluncurkan Google di acara Google I/O pada Mei mendatang.

Pengumuman Google dan Sony ini di luar kebiasaan.

Google biasanya menganakemaskan perangkat-perangkat buatannya sendiri, seperti Nexus dan Android One agar dapat mencicipi update lebih dahulu.

Meski demikian, Android N Developer Preview seperti biasanya, juga tetap bisa dicoba oleh pengembang dengan ponsel Android Nexus.

Sebelumnya, Google juga pernah bekerja sama dengan Sony dalam memberikan versi Android M Developer Preview (Marshmallow) di 17 perangkat buatannya untuk diuji pada 2015 lalu.

Tahun ini, selain Google Nexus, Xperia Z3 keluaran 2015 yang menjadi ponsel flagship Sony juga bakal dipakai sebagai rujukan pengembangan aplikasi untuk OS baru Google itu.

Pembaruan di sistem operasi Android terbaru Google itu antara lain adalah kemampuan menampilkan dua layar aplikasi secara bersamaan (split screen).

Lalu panel notifikasi yang diperbarui, dukungan API grafis Vulkan, dan beberapa fitur Java 8.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini