Galaxy S8 memiliki slot kartu untuk MicroSD. Hal ini memungkinkan untuk penyimpanan tambahan hingga 256GB.
Sementara pengguna iPhone tidak ada penambahan dan terjebak di ruang memori awal seperti 32Gb, 128GB, atau 256GB.
5. Browser pihak ketiga
Ketika menggunakan iPhone, kita tidak bisa mengubah browser utama. Artinya semua link akan dibuka melalui aplikasi Apple yaitu Safari.
Sementara di Galaxy S8, kita bisa memilih mau menggunakan Google Chrome, Mozilla, atau web browser.
(Baru Sebulan, iPhone 7 Plus Meledak dan Terbakar)
6. Headphone jack
Jika pengguna iPhone 7 patah hati karena tidak menggunakan headphone jack, maka Samsung telah memasukan fitur ini di Galaxy S8.
Jadi, kita tidak perlu membeli headphone nirkabel baru.