TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ponsel pintar Philips X818 & S327 mulai dipasarkan di Indonesia pada bulan Desember 2017 ini.
Kedua varian smartphone berbasis sistem operasi android ini tersedia dalam dua varian warna yaitu gray dan white untuk tipe S327, dan black only untuk tipe X818.
Kedua produk telepon pintar ini dibenderol seharga Rp 1,5 juta -Rp 3,5 juta rupiah.
Irvan Novenda, Product Marketing Manager PT Synnex Metrodata Indonesia selaku distributor Philips X818 hadir dengan slim design body glass yang mewah.
"X818 memiliki keungggulan pada ketahanan baterai yakni dalam posisi standbye, X818 bisa tahan hingga 19 hari,"katanya.
Sedangkan S327 hadir dengan konsep unique colour tone.
Baca: Kantor Philips di Jakarta Sediakan Ruang Demonstrasi Lampu Pintar
“Kedua ponsel ini menggunakan jenis baterai Li-polimer dengan xenium technology, yang menjadikannya tahan lebih lama dibanding ponsel lain yang sekelas,” demikian keterangan
Inovasi baru lainnya yang ditawarkan Philips X818 dan S327 adalah softblue technology, yang berguna melindungi mata dari paparan radiasi cahaya yang ada.
“Sinar radiasi dari cahaya layar kedua smartphone ini lebih rendah bahayanya terhadap radiasi mata dibanding smartphone lainnya sehingga aman dipakai oleh para penggunanya,” tambah Martin Kusnad, Product Marketing Lead PT Synnex Metrodata Indonesia.