TRIBUNNEWS.COM - Berapa lama handphone mu bisa terkunci?
Seorang ibu asal Tiongkok baru-baru ini menemukan fakta bahwa ia harus menunggu sampai 47 tahun agar bisa menggunakan iPhone nya lagi.
Menurut laporan Sina, awal tahun ini, ibu bernama depan Lu ini harus menunggu 25.114.980 menit untuk memasukkan password lagi agar bisa mengaktifkan handphone-nya.
25.114.980 menit sama saja dengan 47,78 tahun.
Baca: Pria Tua Pakaikan Anjingnya Mantel dan Topi saat Hujan, Videonya Buat Netizen Terenyuh
iPhone ibu yang tinggal di Shanghai itu terkunci lantaran anak laki-lakinya yang berusia 2 tahun bermain-main dengan handphone-nya.
Anaknya pun memasukkan pin yang salah berulang-ulang.
"Aku punya banyak file, foto, dan kontak penting di dalamnya, aku tidak mau me-reboot nya. Haruskah menunggu sampai 47 tahun? Aku pasti sudah terlalu tua untuk pakai smartphone."
Baca: Periksa Rekaman CCTV di Kamar Anak, Ibu Lihat Ada Sesuatu yang Aneh Sedang Peluk Bayinya saat Tidur
Seorang teknisi bernama Wei Chunlong berkata bahwa kejadian seperti itu terjadi jika password salah dimasukkan berkali-kali.
"Handphone akan disable satu menit awalnya, kemudian akan disable lagi 5 menit dan setengah jam jika salah lagi.
Setelah itu, waktu disable akan acak, bisa jadi 80 tahun," ungkap Wei.
Baca: Wanita Ini Mampu Bertahan Setelah Dikubur Hidup-hidup 11 Hari, tapi Kemudian Harus Dimakamkan Lagi
"Tidak ada cara untuk memecakannya kecuali me-reset sistem.
File-file juga tidak bisa ditransfer."
Di media sosial Weibo, netizen memaklumi cara Apple melindungi data penggunanya jika handphone hilang.
Baca: Selama Lebih dari 100 Tahun, Pohon Tua Ini Sudah Membantu Banyak Pria & Wanita Mencari Cinta Sejati
Selain itu, ada pula netizen yang memberikan saran dengan loggin ke iTunes agar bisa membuka kunci handphone tersebut.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie)