News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Laptop Gaming Ini Diklaim Paling Mudah Diupgrade

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

laptop

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Acer menghadirkan Nitro 5 varian terbaru dengan model AN515-51-58YX yakni laptop gaming yang paling mudah diupgrade dengan adanya backdoor compartment.

Nitro 5 ini dilengkapi dengan sistem operasi Windows 10 Home dan prosesor Intel® Core™ i5-7300HQ untuk memaksimalkan permainan dengan tetap menghemat daya.

Kartu Grafis NVIDIA GeForce® GTX 1050 4GB sehingga akan memberikan daya kerja mesin lebih tinggi namun menggunakan energi yang rendah sehingga mesin laptop tetap terjaga.

Slot storage berkapasitas 1TB dan memori 8GB juga dibenamkan dalam perangkat ini.

"Acer menghadirkan CoolBoost dengan dua kipas untuk memastikan temperatur laptop tetap stabil sehingga mesin dapat bekerja dengan efisien,' kata Dimas Setyo, Ooduct Team Acer Indonesia, Rabu (9/5/2018).

Kecepatan kipas pun 19% lebih cepat yang akan mengurangi panasnya temperatur hingga 11%. Nitro 5 memiliki layar berukuran 15.6 inci Full HD IPS dan kualitas suara yang didukung oleh Dolby Audio Premium dan Acer TrueHarmony. Untuk koneksi, perangkat ini dipersenjatai dengan koneksi nirkabel lebih cepat dngan 2x2 802.11ac MU-MIMO. 

Laptop gaming yang paling mudah di-upgrade di kelasnya dengan backdoor compartment Nitro 5 varian terbaru ini merupakan laptop gaming yang paling mudah di-upgrade di kelasnya dengan backdoor compartment.

Baca: Acer Raih 13 Penghargaan Red Dot Design Awards 2018

Backdoor compartment memungkinkan upgrade HDD/RAM secara mudah dan cepat dengan hanya membuka 1 mur tanpa membongkar seluruh casing. 

Nitro 5 disokong kipas ganda dengan sistem pendingin terbaru yakni Acer CoolBoost yang memberikan kecepatan kipas dan kemampuan pendingin yang tinggi.

Sistem pendingin ini memungkinkan penggunanya untuk mengendalikan proses pendinginan secara manual saat penggunaan berat yang memerlukan tenaga tambahan.

Teknologi ini membuat laptop tetap dingin meskipun digunakan dalam waktu lama terutama untuk gaming. Dengan begitu, para pengguna tidak perlu khawatir Nitro 5 panas saat digunakan untuk bermain game seharian penuh dan seluruh komponen Nitro 5 terjaga suhunya sehingga lebih awet 

Nitro 5 dilengkapi dengan dua kipas dengan teknologi Acer CoolBoostTM, yang dapat memberikan kecepatan kipas dan kemampuan pendinginan yang tinggi.

Fitur inovatif ini memungkinkan pengguna mengontrol proses pendinginan secara manual saat penggunaan berat memerlukan dorongan tambahan. Kedua kipas dengan fitur CoolBoost ini memiliki kecepatan 19% lebih cepat yang akan mengurangi panasnya temperatur hingga 11%. 

Perangkat ini memungkinkan upgrade ke penyimpanan SSD NVMe dengan kecepatan simpan 111% lebih cepat dari SSD SATA dan 635% lebih cepat dari HDD.

Kecepatan penyimpanan ini memberikan kenyamanan bagi pengguna dalam pemindahan dan penyimpanan file tanpa harus menunggu lama, baik untuk file berukuran besar sekalipun.

Untuk memaksimalkan pengalaman gaming penggunanya, Acer meningkatkan daya tahan baterai Nitro 5 varian baru ini hingga 5.5 jam.

Pengguna dapat menikmati permainan dengan lebih lama tanpa perlu khawatir baterai akan habis. 

Acer mempersenjatai Nitro 5 dengan red backlight untuk meningkatkan visibilitas keyboard saat bermain di tempat yang kurang cahaya. Untuk port-nya, Nitro 5 memiliki USB 3.1 Type-C dan HDMI 2.0 Port serta 3-pin 135 W AC adapter. 

Laptop gaming Nitro 5 (AN515-51-58YX) dengan prosesor  Intel® Core™ i5-7300HQ (6MB cache, up to 3.5Ghz) ini dijual dengan harga Rp 10.999.000 dan tersedia di jaringan penjualan IT Galeri, Pemmz dan toko-toko komputer terdekat. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini