News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Beredar Dokumen Android Pie Bocorkan Ada 4 Model Samsung Galaxy S10

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Render grafis desain Galaxy S10.

TRIBUNNEWS.COM - Bocoran informasi mengenai calon ponsel andalan baru Samsung, Galaxy S10, kembali beredar. Kali ini muncul sebuah indikasi bahwa perangkat tersebut kemungkinan bakal terdiri dari empat versi berbeda.

Dugaan tersebut muncul dari bocoran file firmware Android 9 Pie versi awal untuk Galaxy S10 yang ditemukan oleh XDA Developer.

Bocoran dimaksud menampilkan empat nama perangkat yang diduga mewakili vairan-varian Galaxy S10, yakni “beyond 0”, “beyond 1”, “beyond 2”, dan “beyond 2 5G”.

Kecuali nama empat perangkat tersebut, tak ada informasi lain yang bisa digali dari bocoran firmware dimaksud.

Nama “beyond 2 5G” mungkin mewakili varian Galaxy S10 dengan konektivitas 5G. Sebelumnya memang sempat beredar rumor bahwa Samsung bakal turut melepas varian 5G dari ponsel tersebut.

Baca: Galaxy Note 9 Tiba-tiba Terbakar, Agen Real Estate Gugat Samsung

Adapun angka di belakang kata “beyond” kemungkinan mengacu pada ukuran layar perangkat. “Beyond 0” mungkin adalah nama perangkat terkecil, lalu “beyond 1” perangkat berukuran sedang, dan “beyond 2” perangkat berukuran terbesar.

Lalu, ada juga akhiran huruf “e” atau “q” di belakang nama masing-masing varian yang boleh jadi menunjukkan tipe prosesor, yakni Qualcomm Snapdragon dan Exynos besutan Samsung sendiri.

Sesuai kebiasaan, Samsung agaknya bakal merilis Galaxy S10 dengan dua tipe prosesor berbeda itu, tergantung wilayah pemasarannya.

Informasi yang dirangkum dari GSM Arena, Kamis (20/9/2018) menyebutkan bahwa Galaxy S10 mungkin bakal dibekali chip Exynos 9820 atau Snapdragon 8150.

Varian 5G boleh jadi akan ditambahi chip modem 5G Exynos 5100 atau Snapdragon X50.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dokumen Android Pie Ungkap 4 Model Samsung Galaxy S10" 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini