News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Laptop Tipis MacBook Air 2018 akhirnya Dikenalkan, Harganya Mulai Rp 18 Juta

Editor: Fajar Anjungroso
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

MacBook Air 2018

TRIBUNNEWS.COM - Setelah sekian lama, Apple akhirnya memperbarui lini MacBook Air dalam acara peluncuran di New York, Selasa (30/10/2018) pagi waktu setempat.

MacBook Air 2018 membawa pembaruan layar dan beberapa fitur yang jauh lebih meningkat dari generasi sebelumnya.

MacBook Air (2018) memiliki layar berukuran 13,3 inci beresolusi native 2.560 x 1.600 dengan teknologi Retina Display, yang diklaim memiliki total 4 juta piksel dan didukung jutaan warna, dengan bingkai 50 persen lebih tipis daripada generasi sebelumnya.

MacBook Air 13,3 inci 2018 memiliki bobot yang lebih ringan dibanding pendahulunya, yaitu 1,25 kg, 17 persen lebih ringan dari generasi sebelumnya (1,35 kg).

Laptop tipis teranyar Apple ini juga memiliki ketipisan 15,6 mm, 10 persen lebih tipis dari pendahulunya yang 17,5 mm.

Dengan ketipisan tersebut, menariknya, bahan bodi MacBook Air 2018 100 persen berasal dari aluminum daur ulang, yang diklaim ramah lingkungan dengan tingkat emisi yang lebih rendah 47 persen dari generasi sebelumnya.

Teknologi TouchID, teknologi sensor sidik jari ala Apple yang ada pada MacBook Pro dan iPhone generasi 8 ke atas, juga tersedia pada Macbook Air, didukung dengan kehadiran Apple T2 Security Chip, mengikuti MacBook Pro standar tahun lalu.

Dari segi produktivitas, MacBook Air 2018 dilengkapi dengan '3rd-generation keyboard' untuk mengetik lebih nyaman dan anti selip.

Kehadiran keyboard didukung dengan touchpad yang memiliki teknologi Force Touch, dimana trackpad yang berfungsi sebagai mouse itu diperluas sebesar 20 persen dari generasi sebelumnya.

Sementara itu, dari sisi spesifikasi, otak notebook ini disokong oleh chip Intel core i5 generasi ke-delapan dengan kecepatan 1,6 GHz hingga 3,6 GHz (Turbo Boost), cache 4 MB dengan chip grafis Intel UHD 617.

Untuk grafis, MacBook Air 2018 mendukung chip grafis eksternal (eGPUs) yang bisa dicolokan melalui port USB-C.

Baca: Akhirnya Apple Bakal Segarkan MacBook Air, Dirilis Tahun Ini

Konektivitas notebook baru ini pun didukung dengan hadirnya 2 colokan USB-C dengan fitur Thunderbolt, serta colokan earphone 3,5 mm dan WiFi serta Bluetooth 4,2 ditenagai dengan baterai yang diklaim kuat untuk browsing 12 jam, nonton film hingga 13 jam dari iTunes, serta 30 hari waktu standby.

Di ranah hiburan, MacBook Air disokong dengan kamera FaceTime beresolusi HD (720p) pada tengah atas bingkai layar, serta ditambah dengan adanya dual stereo speakers.

Sumber suara tersebut diklaim 25 persen lebih nyaring dan memiliki 2x kemampuan bass yang mumpuni daripada generasi sebelumnya dengan dukungan wide stereo sound.

Untuk harga, MacBook Air terbagi menjadi dua versi berdasar memori RAM dan penyimpanan internal: MacBook Air 2018 RAM 8 GB penyimpanan 128GB dijual harga 1.199 dollar AS (Rp 18,2 juta).

MacBook Air 2018 RAM 8 GB penyimpanan 256G B dijual harga 1.399 dollar AS (Rp 21,2 juta).

Kapasitas memori RAM dapat diupgrade hingga 16 GB, sementara penyimpanan internal bisa ditingkatkan hingga 1,5 TB sebagaimana dirangkum KompasTekno dari TheVerge, Rabu, (31/10/2018).

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "MacBook Air 2018 Retina Display Meluncur, Termurah Rp 18 Juta" 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini