News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Evolusi Terbaru dari Solusi Komputasi Mobile Layar Sentuh Kelas Enterprise

Editor: Eko Sutriyanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Evolusi terbaru solusi komputasi mobile layar sentuh kelas enterprise

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Zebra Technologies Corporation meluncurkan generasi terbaru dari komputer mobile layar sentuh genggam kelas enterprise yang dirancang untuk membantu perusahaan ritel, manufaktur, serta transportasi dan logistik dalam memberdayakan para pekerja.

Produk ini dapat memberikan layanan dan kepuasan pelanggan yang lebih baik.

Model-model baru ini menambah portofolio solusi-solusi mobilitas kelas enterprise berbasis Android dari Zebra yang terkemuka di industri yang tersedia bagi para pelanggan dan komunitas PartnerConnect Zebra.

Komputer mobile tahan banting TC52/TC57 dan TC72/TC77 berbasis Android terbaru dari Zebra menawarkan perpaduan yang unik dari fitur desain industri pemenang penghargaan yang dikombinasikan dengan rangkaian tool produktivitas, administrasi, aplikasi pengguna akhir dan pengembang Mobility DNA (M-DNA) yang telah disempurnakan.

Komputer layar sentuh baru ini merupakan pengembangan dari seri komputer layar sentuh TC51/TC56, TC70x/TC75x dan TC70/TC75 dari Zebra yang sebelumnya telah menuai kesuksesan.

Dengan lebih dari satu juta unit terjual dalam lima tahun terakhir, perangkat-perangkat inovatif ini menawarkan platform aksesoris dan software yang telah terbukti yang dijalankan dengan sistem operasi (OS) Android™ yang telah umum digunakan.

Baca: Dari Merak Sampai Zebra, Lihat Uniknya Hewan-hewan Albino

“Mengingat dukungan bagi OS Windows® Mobile/CE akan segera berakhir, perusahaan-perusahaan harus memilih platform dan solusi komputasi mobile alternatif yang akan memaksimalkan produktivitas tenaga kerja dan pengembalian investasi,” ungkap David Krebs dari VDC Research dalam keterangan pers , Rabu (27/11/2018).

Dikatakannya, komputer layar sentuh TC5x dan TC7x terbaru dari Zebra yang didukung oleh M-DNA merupakan pengembangan dari solusi-solusi komputasi mobile terkemuka di industri, yang memberikan para pelanggan dan mitra solusi mobile yang andal, tahan lama dan modern guna mendukung tenaga kerja lini depan mereka.

Komputer layar sentuh TC5x dan TC7x terbaru menawarkan empat penyempurnaan baru dalam rangkaian M-DNA yang dirancang untuk mendorong peningkatan produktivitas tenaga kerja, keamanan, dan konektivitas.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini