News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Tencent Keluarkan Gim Auto Battle Mobile, Saingi Auto Chess?

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Tiara Shelavie
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Tencent Keluarkan Gim Auto Batler Mobile, Akankah Saingi Auto Chess dan Underlord?

Tencent Keluarkan Gim Auto Battle Mobile, Akankah Saingi Auto Chess dan Underlord?

TRIBUNNEWS.COM - Tahun 2019 nampaknya menjadi tahun untuk game auto battle.

Kombinasi antara kartu dan strategi nampaknya membuat pamor game bergenre ini begitu banyak peminatnya.

Sebut saja, Auto Chess atau Underlord dari Valve, kini Tencent pun meraimaikan dengan mengeluarkan gim berjudul "Chess Rush".

Baca: BEKRAF Game Prime 2019 Akan Segera Digelar, Siapkan Dirimu!

Perusahaan asal China tersebut akan merilis game auto battle-nya pada awal bulan ini.

Tak hanya versi China, mereka juga akan mengeluarkan versi global.

Diktuip dari duniaku.net, "Chess Rush" akan dirilis pada tanggal 4 Juli 2019 besok.

Chess Rush akan hadir dengan grafis 3D.

Gim ini juga akan menghadirkan lebih dari 50 buah pion catur atau hero untuk ditempatkan di tempat strategis saat melakukan pertempuran.

Chess Rush (Facebook/ ChessRushOfficial)

Sama seperti gim sejenisnya, pada setiap hero akan memiliki Class dan Species dengan kemampuan unik yang bisa dikombinasikan.

Akan ada 8 pemain di setiap permainannya, dan kamu harus mengalahkan 7 pemain lain untuk mendapatkan juara.

Hal unik yang tidak ada di game lainnya adalah adanya mode Turbo.

Mode Turbo ini akan membuatmu menyelesaikan pertarungan hanya dengan waktu 10 menit saja.

Mode tersebut merupakan sebuah inovasi menarik, karena permainan berjenis auto battle merupakan permainan yang minimal berdurasi 20 hingga 40 menit.

Tak hanya itu, Tencent juga akan menghadirkan mode Co-op.

Mode tersebut memungkinkan kamu untuk bermain Chess Rush bersama teman-temanmu.

Baca: BEKRAF Game Prime 2019 Akan Segera Digelar, Siapkan Dirimu!

Baca: Tips Seting Sensitivitas PUBG Mobile ala BiuBiu Team Secret

Dalam mode tersebut, kamu juga bisa bersekutu dengan teman untuk mencapai kemenangan bersama.

Dengan berbagai macam ras, seperti manusia, robot, dan monster, pemain dapat membuat kombinasi dan strategi yang beragam untuk memenangkan pertandingan.

Grafis yang ciamik juga akan membuat para pemain lebih betah untuk memainkan gim ini lebih lama.

(Tribunnews.com/ Renald)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini