Pada bagian bodi, desain XPS 2-in-1 baru ini menggunakan aluminium CNC yang dirakit mesin dengan sisi bingkai menyerupai potongan berlian diamond, dudukan telapak tangan (palm rest) dari serat karbon hitam, dan kaca Gorilla Glass 6 yang selain tangguh, juga indah.
Penyempurnaan lain di laptop ini adalah area touchpad yang dibuat lebih besar, edge-to-edge MagLev keyboard dan desain engsel inovatif.
Untuk pembelian seri-seri laptop terbaru ini Dell menyediakan layanan Premium Support meliputi akses 24x7 melalui telepon ke teknisi ahli hardware dan software, layanan perbaikan di tempat (onsite) setelah diagnosis jarak jauh (remote), serta perbaikan untuk kerusakan yang tidak disengaja seperti jatuh, terkena tumpahan, dan masalah
daya listrik.
Layanan ini dapat diakses di lebih dari 333 kota di Indonesia.
Harga:
1. Dell XPS 13 7000 2-in-1 (7390 2-in-1) mulai dari Rp 39.999.000,-
2. Dell Inspiron 13 7000 2-in-1 (7391 2-in-1) mulai dari Rp 17.199.000,-.
3. Dell Inspiron 13 5000 (5391) mulai dari Rp 8.799.000,-
4. Dell Inspiron 14 5000 (5490) mulai dari Rp 11.599.000,-