realme 6i dikabarkan akan rilis di India pada Selasa, 14 Juli 2020 bersamaan dengan peluncuran realme C11.
Harga ponsel ini disebut-sebut berada di bawah 15.000 rupee atau sekitar Rp 2,8 jutaan.
Dikutip dari realme.com, untuk spesifikasi, realme 6i memiliki berat 199 gram dengan lebat 75,4 mm dan tinggi 164,4 mm.
realme 6i dibekali dengan layar berukuran 6.5 inci dengan resolusi 720 x 1600 pixels.
Selain itu, rasio layar 20: 9 membuat ponsel lebih ramping.
realme 6i memiliki desain klasik dengan bagian belakang menujukkan efek visual matte.
Ponsel ini ditenagai dengan procesor MediaTek Helio G80.
Kemudian untuk CPU, realme 6i menggunakan octa-core dengan frekuensi utama, hingga 2.0GHz.
Teknologi tersebut menawarkan kinerja 35 persen lebih baik dari generasi sebelumnya.
Hasilnya akan terlihat pada kualitas gambar yang lebih besar dan frame rate yang lebih stabil saat bermain game.
4. Telkomsel Tanggapi Keluhan Soal SMS Spamming
Warganet di media sosial Twitter sempat meramaikan tagar #BoikotTelkomsel, Sabtu (11/7/2020).
Hal itu terjadi karena banyak dari warganet mengeluhkan terus mendapat SMS dari nomor asing.