TRIBUNNEWS.COM – Inilah cara menggunakan Google Classroom pada ponsel atau HP Android, mulai dari login hingga logout yang memudahkan guru dan siswa dalam proses pembelajaran.
Saat ini, mewabahnya virus corona telah berimbas pada dunia pendidikan, temasuk di Indonesia.
Banyak siswa yang belajar dari rumah secara daring.
Namun, Anda tidak perlu khawatir Google for Education menyediakan Google Classroom sebagai solusi pembelajaran jarak jauh.
Baca: Cara Menggunakan Google Classroom secara Gratis, Akses classroom.google.com
Baca: Apa Itu Google Classroom? Berikut Cara Gunakan Aplikasi Gratis untuk Membuat Kelas Online
Google Classroom dapat dijadikan sebagai alternatif belajar online yang dapat dilakukan guru dan siswa.
Guru dapat membuat area kelas online untuk mengelola semua dokumen yang dibutuhkan siswa.
Guru maupun siswa juga memungkinkan untuk bertatap muka secara daring, sebagaimana dilansir doomies.com.
Lalu, bagaimana cara menggunakan Google Classroom?
Berikut cara menggunakan Google Classroom di HP Android, dilansir Tribunnews dari edu.google.com:
- Install aplikasi Google Classroom melalui Play Store
- Buka apliakasi Google classroom
- Klik Get Started
- Klik Tambah akun, klik add account dan OK
- Masukkan emal Anda dan klik next.