TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini cara mematikan fitur auto download pada aplikasi WhatsApp.
WhatsApp memiliki sebuah fitur bawaan yakni auto download file, dokumen, foto, dan video.
Pada awalnya, fitur tersebut cukup memudahkan pengguna, karena mereka bisa langsung menerima file, dokumen, foto, dan video yang dikirim.
Namun, lama-kelamaan, hal tersebut dapat membuat memori HP semakin penuh.
Tak jarang para pengguna HP kentang pun mengeluh karena kehabisan memori.
Kini tak usah khawatir, karena WhatsApp menyediakan fitur untuk mengantisipasi hal tersebut.
Lantas bagaimana caranya?
Baca juga: WhatsApp Tunda Pembaruan Kebijakan, Aplikasi Tetap Eksis Selewat 8 Februari 2021
Baca juga: POPULER Techno: Bagaimana Keamanan Kebijakan Baru WhatsApp? | Cara Redeem Code Genshin Impact
Cara mematikan fitur auto download WhatsApp
Langkah pertama yang harus kamu lakukan untuk mematikan fitur auto download WhatsApp adalah membuka aplikasinya lewat HP.
Kemudian, klik ikon titik tiga yang ada di pojok kanan atas layar HP kamu.
Setelah itu, klik opsi menu 'Settings', diikuti dengan memilih opsi menu 'Data and Storage Usage'.
Pada bagian bawah, terdapat tiga pilihan opsi 'Media auto-download', yakni When using mobile data, When using connceted on Wi-Fi, dan When roaming.
Nah, klik ketiganya satu per satu dan unchecklistt semua tulisan yang muncul.
Semua tulisan yang dimaksud adalah Photos, Audio, Videos, dan Documents, lalu klik OK.