Ponsel ini bakal dijual lewat mitra rekanan e-commerce, situs resmi Xiaomi Indonesia, dan secara offline di gerai Mi Shop atau Mi Store terdekat.
Spesifikasi Redmi Note 10S
Sama seperti kedua saudaranya, Redmi Note 10S mengusung layar dengan panel Super AMOLED dengan bentang 6,43 inci FHD+.
Layar ini mendukung refresh rate 60 Hz dengan touch sampling rate 180 Hz dan dilindungi Gorilla Glass 3.
Tedapat kamera selfie 13MP (f/2.45) yang terletak di bagian tengah atas layar.
Dimensi Redmi Note 10S yakni 160.46 x 74.5 x 8.29 mm dan berat 178.8 gram.
Perbedaan terdapat pada konfigurasi kamera belakangnya.
Di versi reguler, kamera utama 48MP, sementara di Redmi Note 10S, kamera utama 64MP (f/1.79).
Tiga kamera lainnya yakni kamera ultra-wide 8MP (f/2.2), kamera macro 2MP (f/2.4), dan kamera depth 2MP (f/2.4).
Keempat kamera ini tersusun dalam sebuah modul persegi panjang yang mirip seperti milik Redmi Note 10 'reguler' dan Redmi Note 10 Pro.
Keempat kamera belakang turut mendukung beberapa mode di antaranya portrait mode, time-lapse pro, night mode, serta slow motion video.
Perbedaan paling menonjol terdapat pada chipset yang ada di balik cangkang.
Redmi Note 10S mengusung chipset gaming MediaTek Helio G95.
Chipset ini lebih gahar dibanding Snapdragon 678 yang digunakan pada Redmi Note 10 'reguler'.