Samsung Galaxy Tab A7 Lite hadir dalam bentangan layar 8,7 inch dengan resolusi 800 x 1.340 pixel.
Layarnya memiliki aspek rasio 5:3 dan screen to body 81,1 persen.
Selain itu, bodi tablet ini terbuat dari material aluminium metal yang kokoh dengan bobot ringan, yakni 371 gram sehingga kuat terhadap goresan dan benturan.
Didesain stylish dan ringkas sehingga gampang dibawa ke mana pun, tentu sangat cocok untuk beragam aktivitas seperti hiburan, bekerja ataupun belajar.
Dapur pacu Galaxy Tab A7 Lite ditenagai chipset MediaTek Helio P22T yang dipadukan dengan RAM 3 dan memori internal 32 GB.
Sementara di bagian belakang terpasang kamera 8 MP yang bisa digunakan untuk berfoto dan mengabadikan video dengan lanskap luas.
Sementara kebutuhan rapat online atau konferensi, disediakan kamera berukuran 2 MP.
Baterai yang tersemat dalam Galaxy Tab A7 Lite berkapasitas cukup besar yakni 5.100 mAh. Agar cepat terisi diberikan fitur fast charging 15W yang sangat cocok untuk kebutuhan yang mobile.
"Dengan 5.100 mAh bisa untuk aktivitas seharian," ujar Elvira.
Satu fitur yang menarik adalah audio Galaxy Tab A7 Lite dilengkapi speaker stereo dengan dukungan Dolby Atmos.
Koneksi yang dimiliki tablet ini meliputu 4G LTE, WiFi, Bluetooth dan USB Type C.
Untuk keamanan penggunaan, Galaxy Tab A7 Lite dilengkapi dengan fitur Samsung Kids yang dapat diandalkan oleh orangtua dalam mengawasi penggunaan tablet untuk anak-anak.
Fitur ini sekaligus memberikan fungsi edukasi dan membangun kreativitas anak.
Terdapat fitur parental control yang bisa diaktifkan dalam Samsung Kids ini sehingga aman bagi anak-anak saat menyaksikan banyak konten di perangkat itu.