News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Meriahkan World Emoji Day, Facebook Tambah Soundmoji di Aplikasi

Editor: Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Facebook Tambah Soundmoji di Aplikasi

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fandi Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengguna media sosial di seluruh dunia sedang dalam hegemoni Hari Emoji Sedunia yang diperingati hari ini Sabtu (17/7/2021).

Momen ini juga dimeriahkan platform media sosial Facebook yang meluncurkan kehadiran emoji baru atau soundmoji untuk layanan pesan instan miliknya Messenger. Peluncuran soundmoji ini sebagai bentuk Facebook memeriahkan sekaligus memperkaya fitur emoji berupa suara yang menggambarkan perasaan dan emosi penggunanya.

Baca juga: PRAKIRAAN Cuaca BMKG Minggu 18 Juli 2021: Hujan Lebat Berpotensi di 9 Daerah

Messenger Facebook juga mempublikasikan contoh emoji barunya yakni berupa gif biola dan daapat mengeluarkan efek suara biola saat pengguna mengetuk tombol play. Pengguna juga dapat mengetuk ikon wajah tersenyum di percakapan Messenger dan ikon pengeras suara untuk dapat menikmati pengalaman yang dijanjikan tersebut.

Tak hanya itu, Facebook Messenger juga akan didukung perpustakaan Soundmoji sehingga pengguna bisa melakukan pratinjau sebelum menentukan pilihan Soundmoji yang akan dikirimkan pada percakapan.

Baca juga: 20 Gambar Poster Covid-19, Bisa Dibagikan untuk Bahan Edukasi di Facebook, Twitter atau Instagram

Namun, perpustakaan Soundmoji dari Facebook itu masih dirahasikan terkait jumlah emoji yang didukung oleh efek suara tersebut. Berdasarkan pratinjau singkat, Facebook menghadirkan banyak opsi umum yang digunakan, termasuk emoji menangis dan tertawa, tepukan tangan serta suara jangkrik.

Facebook juga menambahkan klip audio dari media populer, memungkinkan pengguna berbagi klip audio singkat dari sejumlah acara seperti series terkenal Brooklyn Nine-Nine dan film Furious 9 atau F9. Facebook juga mengungkapkan rencananya secara teratur memperbarui perpustakaan Soundmoji dengan suara dan efek suara baru.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini