News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

VIRAL Tren The Picture NASA Took on My Birthday, Bisa untuk Wallpaper HP, Simak Cara Buatnya

Penulis: Lanny Latifah
Editor: Pravitri Retno W
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

The Picture NASA Took on My Birthday. Tren The Picture NASA Took on My Birthday saat ini tengah viral di media sosial, begini cara buatnya.

Pada bagian bawah, NASA juga memberikan penjelasan untuk foto astronomi di hari kelahiran tersebut.

The Picture NASA Took on My Birthday - Tampilan Astronomy Picture of the Day Calendar

Baca juga: Apa Itu Bulan Hitam? Fenomena Astronomis yang Terjadi di Indonesia pada Mei 2022

Baca juga: Teleskop Luar Angkasa James Webb yang Diluncurkan NASA Tiba di Orbit Terakhirnya

Teleskop Hubble

Sebagai informasi tambahan, Teleskop Luar Angkasa Hubble atau yang dikenal sebagai Hubble ini mendapatkan namanya dari Edwin P Hubble.

Edwin P Hubble adalah seorang astronom yang membuat penemuan penting tentang alam semesta pada awal tahun 1990-an.

Teleskop Luar Angkasa Hubble ini adalah teleskop besar di luar angkasa yang diluncurkan NASA pada tahun 1990.

Menurut badan antariksa, Hubble sepanjang bus sekolah besar dan beratnya sama seperti dua gajah dewasa.

Hubble menghabiskan waktunya untuk berkeliling bumi dengan kecepatan sekitar lima mil per detik, yang setara dengan mengendarai mobil dari pantai timur AS ke pantai barat hanya dalam 10 menit.

Teleskop Hubble menghadap ke luar angkasa, dan mengambil gambar planet, bintang, hingga galaksi.

Ia telah menyaksikan banyak kelahiran dan kematian bintang, lubang hitam, galaksi yang triliunan mil jauhnya dan bahkan telah melihat potongan komet menabrak gas di atas Jupiter.

Perlu diketahui, astronot telah mengunjungi Hubble lima kali untuk memperbaikinya, menambahkan bagian dan kamera baru ke teleskop.

Pada tahun 2020, Hubble berusia 30 tahun.

(Tribunnews.com/Latifah)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini