Apalagi sudah dilengkapi dengan bantuan fitur smart control tanpa harus mengutak-atik smartphone.
Seperti pengaturan volume, lagu, menjawab telepon, hingga voice assistant, bisa dilakukan hanya dengan mengetuk earbudsnya.
Baca juga: TWS dan Keyboard Gaming Jenis Ini Paling Diminati Milenial
4. Konektivitas Bluetooth terbaru
Agar terhubung dengan smartphone kamu, perlu adanya konektifitas Bluetooth. Umumnya saat ini TWS sudah menggunakana teknologi Bluetooth tipe 5.0 keatas.
Pentingnya memakai teknologi Bluetooth terbaru adalah meningkatnya anti-interferensi sehingga koneksi lebih cepat dan stabil, mengurangi konsumsi daya agar lebih irit battery, serta mampu meningkatkan kualitas suara TWS-nya sendiri.
Namun perlu diperhatikan juga, Bluetooth dengan versi yang berbeda akan mengikuti versi yang sebelumnya.
Misalnya, jika smartphone Anda mendukung bluetooth versi 4, dan TWS Anda mendukung bluetooth 5.0 keatas, maka setelah dihubungkan, versi bluetooth 4 lah yang akan digunakan.
Public Relations Olike Indonesia, Anthoni Roderick Panjaitan mengatakan, itulah empat keuntungan TWS yang dapat dirasakan langsung oleh pengguna TWS Olike Hero T10.
"True Wireless Stereo yang tampil dengan tiga pilihan warna tosca, putih & ungu ini menunjukkan kesan anak muda yang trendy. Dengan ukuran dynamic driver 10mm, setiap earbuds menghasilkan suara bass dan treble yang luar biasa, cocok digunakan untuk segala jenis genre musik dan panggilan telepon," ujar Anthoni dalam keterangan yang diterima, Rabu (20/4/2022).
Dengan battery 300 mAh yang mampu bertahan hingga 25 jam dan pengisian daya battery hingga 100 persen hanya 1,5 jam, semakin cocok untuk Anda yang memiliki mobilitas yang tinggi namun ingin tetap terhubung dengan TWS nya.
"TWS Olike Hero T10 juga sudah memakai teknologi Bluetooth baru versi 5.3 yang akan memaksimalkan konektifitas TWS dengan kekuatan koneksi yang lebih tinggi," ujar Anthoni.
Setiap earbudsnya juga sudah siap mendukung setiap kegiatan musik Anda mulai dari mengganti lagu, pause/play, hingga mengangkat telepon dan juga memanggil voice assistant.
Olike Hero T10 ini sangat nyaman dipakai dengan bentuk earbuds yang pas menyesuaikan dengan bentuk telinga, didalam box juga sudah tersedia 2 pilihan ukuran soft silicone ear-tips agar semakin pas di masing-masing telinga pengguna.
Tersedia dalam tiga varian warna yang “youthful”, Olike Hero T10 dibanderol dengan harga hanya Rp 275.000. (*)