TRIBUNNEWS.COM – Gadget sudah menjadi perangkat yang begitu lekat dengan berbagai aktivitas sehari-hari. Mulai dari berkomunikasi, berbagi dan mencari informasi, mengirim berkas, melakukan transaksi, hingga bermain games dapat dilakukan hanya dalam satu genggaman saja.
Untuk itu, bagi kamu yang berencana untuk mencari dan membeli gadget baru agar lebih sesuai dengan kebutuhan, Shopee menghadirkan kampanye Shopee 7.7 Mega Elektronik Sale agar kamu tidak hanya bisa memiliki gadget baru tetapi juga makin untung.
Dengan beragam penawaran produk berkualitas dan promo harga yang terjangkau, Shopee 7.7 Mega Elektronik Sale siap menghadirkan berbagai pilihan produk berkualitas, mulai dari aksesoris handphone, komputer, elektronik rumah tangga, perangkat fotografi dan masih banyak lagi. Tentunya pengguna dapat menikmati penawaran menarik yang akan berlangsung dari tanggal 20 Juni hingga 7 Juli 2022, mulai dari Garansi ORI Cicilan 0 persen, Pesta Diskon 77 % , dan Gratis Ongkir di Semua Toko.
1. Garansi ORI Cicilan 0 % : Pengguna dapat memiliki produk elektronik bergaransi ORI dengan harga yang terjangkau serta kualitas produk yang tepercaya, serta, terdapat Cicilan 0 % dengan pembayaran menggunakan SPayLater.
2. Pesta Diskon 77 % : Nikmati produk dengan harga spesial di bawah 77RB, diskon hingga 77 % dan Voucher Cashback 77 % untuk berbagai produk elektronik favorit pengguna.
3. Gratis Ongkir di Semua Toko: Beli produk elektronik secara online semakin nyaman karena bisa dapat keuntungan lebih banyak. Dapatkan promo gratis ongkir di semua toko pilihan pengguna.
Putri Lukman, Head of Electronics & FMCG Shopee Indonesia, menuturkan, “Shopee senantiasa berupaya menghadirkan solusi untuk memenuhi kebutuhan gadget para pengguna. Tren gadget terus berkembang dengan berbagai teknologi seiring dengan minat para pengguna yang terus meningkat.”
“Apalagi, kini semakin banyak brand yang berkualitas yang menawarkan ragam produk yang dibuat untuk menyesuaikan kebutuhan para penggunanya. Kehadiran gadget dan elektronik yang memadai akan memudahkan kita dalam menunjang produktivitas, bekerja, belajar, bermain, hingga kebutuhan rumah tangga,” tambah Putri.
Tak hanya membagikan berbagai promo dan keuntungan menarik, Shopee juga membagikan 6 hal penting yang perlu dipahami agar kamu menjadi pembeli yang pintar ketika memilih gadget, yaitu sebagai berikut.
1. Pilih handphone yang sesuai dengan kebutuhan sehari-hari
Sebelum memutuskan untuk membeli handphone baru, penting untuk memahami apa saja kebutuhan dan rutinitasmu. Dengan begitu kamu bisa menyesuaikan fitur dan spesifikasi seperti RAM, jenis layar, kualitas kamera, hingga desain dan material HP yang sesuai kebutuhan.
Jangan khawatir, kini kamu juga dapat memiliki HP dengan berbagai spesifikasi yang memadai tidak hanya pada brand ternama dengan harga yang mahal karena sudah banyak brand HP yang menawarkan produk HP berkualitas namun dengan harga terjangkau.
2. Pilih laptop dengan spesifikasi yang diinginkan
Kamu dapat mencari laptop dengan spesifikasi yang sesuai dengan kebutuhan. Kategori kebutuhan laptop terbagi menjadi tiga, pertama adalah laptop untuk kebutuhan kerja dan belajar yang bersinggungan dengan berkas-berkas penting, dilengkapi dengan fitur audio visual yang jernih, hingga browser yang cepat.