Laporan Wartawan Tribunnews.com Namira Yunia Lestanti
TRIBUNNEWS.COM, INDONESIA – Tak mau kalah dengan brand lainnya, kali ini Vivo merilis ponsel anyar kelas menengah yang stylish lengkap dengan frame flat tipis yang ditandemkan housing kamera berwarna hitam dalam seri Vivo Y35.
Dirilis pada Rabu (24/8/2022) kemarin, Vivo Y35 hadir untuk melengkapi barisan Y-Series dari produsen smartphone Vivo.
Sejak awal peluncuran, ponsel ini mengusung tema All Fun in On dengan sensor kamera 50 MP dan fitur Flash Charge 44W.
Y35 diklaim teruji tahan debu dan air dan mendapatkan level 5 untuk ketahanan terhadap debu.
Sementara untuk ketahanan terhadap air Vivo Y35 berhasil mengantongi sertifikasi level 4.
Ponsel ini dibanderol sekitar Rp 3 jutaan.
Untuk memudahkan pembeli mengintip bocoran spesifikasi dari Vivo Y35 4G, berikut wartawan Tribunnews.com akan merangkum spesifikasi hingga harga dari ponsel pintar besutan Vivo ini.
Tampilan Desain Vivo Y35 4G
Hadir ukuran ketebalan 8,28 mm dan berat 188 g membuat ponsel besutan ini jadi smartphone yang nyaman untuk digenggam.
Salah satu keunggulan lainnya yang ditawarkan Vivo pada ponsel Y- series terletak pada layar yang mengusung tema refresh rate 90 Hz yang kaya dengan 96 persen NTSC/P3 color gamut.
Dengan tampilan ini Vivo Y35 dapat mengurangi efek stuttering dan tearing sehingga pengguna dapat menikmati gambar yang lebih smooth saat menonton animasi atau bermain game.
Baca juga: Vivo Y35 4G Resmi Dijual di Indonesia, Ini Harga dan Spesifikasinya
Meski Vivo tak menyebutkan adanya proteksi anti gores dari Corning Gorilla Glass atau sejenisnya pada layar ponsel Vivo Y35, namun melansir dari situs GSM Arena layar Y35 telah dipasang screenguard.
Di pasar Indonesia Y35 tersedia dalam dua warna, Dawn Gold dan Agate Black.