News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Apple Akan Sematkan Tombol Power dan Volume Solid State pada iPhone 15 Pro dan iPhone 15 Ultra

Penulis: Mikael Dafit Adi Prasetyo
Editor: Seno Tri Sulistiyono
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

iPhone 14 Pro. Apple akan memperkenalkan tombol power dan volume rocker solid-state pada iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max (iPhone 15 Ultra). Dengan kata lain, raksasa teknologi asal Cupertino akan menghilangkan tombol fisik yang dapat diklik.

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Mikael Dafit Adi Prasetyo

TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA – Setelah meluncurkan iPhone 14 pada bulan lalu, kini rumor mengenai penerus dari smartphone tersebut sudah mulai bermunculan di beberapa situs web.

Hal itu juga berbanding lurus dengan pernyataan dari seorang analis Apple yakni Ming-Chi Kuo yang turut membagikan informasi terbaru tentang model iPhone 15.

Menurut Kuo, Apple akan memperkenalkan tombol power dan volume rocker solid-state pada iPhone 15 Pro dan 15 Pro Max (iPhone 15 Ultra).

Baca juga: Cara Mudah Matikan Fitur Always on Display di iPhone 14 Pro atau Pro Max

Dengan kata lain, raksasa teknologi asal Cupertino akan menghilangkan tombol fisik yang dapat diklik.

Seperti diketahui, desain tombol solid-state mirip dengan desain tombol home pada iPhone 7, 8, dan bahkan SE 2 dan SE 3.

Dilansir dari Gizmochina, Sabtu (29/10/2022) tombol solid-state akan membuat pengguna merasa seperti menekan tombol fisik dengan menawarkan umpan balik haptic untuk mengonfirmasi penekanan.

Untuk itu, smartphone akan dilengkapi dengan Taptic Engine di sisi kiri dan kanan. Artinya, flagship Apple generasi berikutnya dapat hadir dengan tiga mesin taptic.

Dengan menghilangkan tombol daya dan volume fisik, akan meminimalisir masuknya air dan debu, sehingga menciptakan ponsel yang lebih tahan lama.

Di sisi lain, Kuo berharap OEM Android kelas atas juga akan mengadopsi desain tombol solid-state Apple untuk menciptakan nilai jual baru.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini