TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dikenal sebagai simbol lifestyle, produk-produk dari Apple Inc. tidak hanya memiliki desain yang bagus, tetapi juga teknologi yang inovatif.
Selain iPhone, Macbook merupakan produk dari Apple Inc. yang kerap dicari dan dibutuhkan oleh berbagai kalangan, professional hingga pelajar.
Macbook tetap memiliki kekurangan sama seperti produk laptop dari nama-nama brand pesaingnya.
Laptop ini bahkan bisa mengalami kerusakan pada komponen-komponen vitalnya.
Ketika kerusakan terjadi, pilihan pertama untuk mengatasinya secara umum adalah melakukan service Macbook ketimbang langsung membeli Macbook second atau yang baru.
Tetapi, sebelum berbicara lebih dalam tentang masalah vital yang mungkin terjadi pada Macbook, kenali terlebih dahulu beberapa fitur yang membuat Macbook mampu menggaet hati calon pelanggan dan membuat penggunanya tetap bertahan.
3 Keunggulan Macbook
1. Desain
Laptop Macbook terkenal elegan dengan desainnya yang sederhana. Bobotnya yang ringan dan tipisnya membuat laptop ini ideal untuk dibawa ke mana-mana.
Tidak hanya itu, keyboardnya juga nyaman digunakan dan sangat responsif untuk digunakan. Display/layarnya diatur dengan mempertimbangkan faktor kesehatan mata pengguna jika menggunakan laptop dalam jangka waktu lama.
2. Spesifikasi dan Kinerja
Dari segi kinerja, Macbook diketahui cukup tangguh dari virus.
Aktivitas sistem operasinya juga cukup mulus, tidak membuat penggunanya gregetan, dan ditunjang dengan baterai yang dapat mendukung penggunaan dalam waktu lama.
Kualitas warna pada layar cocok digunakan untuk pekerja atau pegiat industri desain dan kreatif.
3. Garansi
Garansi internasional menjadi salah satu keunggulan produk Apple Inc termasuk laptop Macbook.
Dengan adanya garansi internasional, jika Macbook Anda bermasalah di mana pun Anda berada, selama masih berada dalam masa garansi, Anda dapat mengajukan service Macbook Anda di ASSP (Apple Authorized Service Provider) untuk melakukan klaim.
Service Macbook Untuk Atasi Masalah Vital Yang Umum Terjadi
Fitur unggul Macbook yang telah disebutkan sebelumnya, ternyata dapat mengalami kerusakan.
Ketika Macbook mengalami kerusakan dan masa garansi sudah habis, perbaikan tetap dapat dilakukan.
Apple-Lab telah menyediakan layanan service Macbook selama lebih dari 10 tahun di Indonesia.
"Apple-Lab adalah toko komputer yang telah berdiri sejak tahun 2008 di Jakarta, fokus usaha kami adalah perbaikan dan penjualan komputer maupun laptop bekas dengan kondisi bagus dengan harga bersahabat," kata Sudarmono, Operational Manager Apple-Lab dalam keterangan yang diterima, Senin (28/11/2022).
Beberapa masalah yang umum terjadi pada Macbook diantaranya berhubungan dengan:
1. Layar/Display
Layar tentunya berperan vital pada penggunaan laptop. Kerusakan layar Macbook ditunjukan dengan tampilan yang tidak semestinya, contohnya muncul garis pada layar. Bahkan, tidak sedikit yang tiba-tiba menemukan layar tanpa tampilan sama sekali (white screen).
2. Sistem Operasi
Seperti pada laptop lain, sistem operasi Macbook juga bisa mengalami masalah. Ada gangguan-gangguan yang dapat menyebabkan Macbook bolak-balik melakukan restart, atau memunculkan instruksi untuk safeboot tanpa permintaan dari pengguna.
Macbook pada mode standar memiliki sistem operasi yang mulus, tetapi jika processing time untuk task menjadi lambat, dan bukan disebabkan komputasi yang berat atau koneksi internet yang terganggu, mungkin saja hal ini pertanda kerusakan pada komponen perangkat lunaknya.
3. Kinerja Macbook dan Baterai
Masalah vital Macbook lainnya juga ditunjukan dengan kondisi yang cepat memanas, atau putaran putaran kipas yang terlalu kencang bahkan ketika menjalankan aplikasi komputasi yang ringan. Terkadang, ada bunyi yang muncul secara terus-menerus.
Baterainya yang dapat bertahan untuk penggunaan dalam waktu yang lama bisa saja cepat habis pada suatu waktu.
Keadaaan tidak biasa ini tidak hanya mengganggu aktivitas penggunaan laptop, tetapi juga dapat menimbulkan masalah lain.
Apple-Lab telah terbiasa mengatasi masalah-masalah vital di atas, bahkan perbaikan logic board dan data recovery dengan baik.
Didukung dengan teknisi yang berpengalaman, juga spare part yang lengkap, Apple-Lab memberikan layanan yang efisien dan mudah untuk pengguna produk Apple dengan jasa perbaikan panggilan atau pengiriman barang via ekspedisi.
Sebelum melakukan perbaikan, konsumen dapat melakukan konsultasi dan pengecekan secara gratis terlebih dahulu, baik di toko offline Apple-Lab yang tersebar di: Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Timur, dan Tangerang Selatan; ataupun melalui panggilan.
Dengan kemudahan layanan perbaikan dan garansi sepanjang 90 hari dari Apple-Lab, service Macbook dapat dilakukan dengan lebih cepat, optimal dan tentunya dengan biaya yang terjangkau.